Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
5 Tempat Rekreasi di Jember Bertema Alam yang Cocok untuk Healing
3 April 2023 16:07 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tempat rekreasi di Jember secara umum ada banyak sekali pilihan, tapi yang cocok untuk healing tentu saja wisata yang menyuguhkan panorama alam. Pas sekali untuk menemani kamu rehat sejenak dari padatnya kesibukan.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Komunikasi Pemasaran Pariwisata, Jember sejatinya punya banyak kawasan wisata geopark, mulai dari pantai hingga perbukitan yang menarik.
Rekomendasi Tempat Rekreasi di Jember Bertema Alam
Jika kamu ke Jember, lima lokasi berikut ini dijamin worth it untuk dikunjungi.
1. Pantai Watu Ulo
Tempat ini merupakan wisata pantai yang terkenal lama dari yang lainnya. Letak pantainya ada di desa Ambulu, Kecamatan Sumber Rejo yang bisa kamu tempuh sekitar satu jam perjalanan darat jika berangkat dari kota Jember.
Menariknya, pantai ini punya ciri batu besar yang memanjang yang menjorok ke laut. Bahkan, tak jarang orang mengatakan jika di lihat sekilas mirip ular berisisik. Pantai ini diberi nama Watu Ulo yang berasal dari Bahasa Jawa, artinya adalah Batu Ular.
ADVERTISEMENT
2. Air Terjun Tancak
Jika kamu menyukai air terjun, sebaiknya mengunjungi tempat air terjun tancak yang masuk dalam salah satu curug atau air terjun tertinggi di Jember. Soal keindahannya sudah tidak perlu lagi diragikan, sudah pasti indah.
Setibanya di lokasi, kamu akan disuguhkan pemandangan air terjun yang indah dengan percikan air yang jatuh dari tebing batu yang kokoh. Alamatnya ada di desa Suci, Kecamatan Panti, Kabupaten Jawa Timur.
3. Puncak S89
Jika kamu hobi hiking dan datang ke Jember bersama teman-teman, puncak S89 sangat direkomendasikan untuk kamu kunjungi. Pesona puncak disini sangat spektakuler jika kamu sudah berada di puncaknya.
Namun, sebaiknya kamu datang saat cuaca sedang cerah ya demi keamanan. Lokasinya berada di Kebonsari, Tembokrejo, Gumuk Mas, Kabupaten Jember, Provinsi Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
4. Teluk Love
Tempat rekreasi di Jember yang satu ini nampaknya sangat cocok dikunjungi bersama pasangan. Sesuai namanya, teluk ini diberikan nama Love karena jika dilihat dari kejauhan tampak seperti jantung hari. Tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata alam yang popular.
Pastikan kamu menyaksikan matahari terbit dan terbenam di sini ya! Dijamin kamu akan menikmati pemandangan yang indah, romantis, dan pastinya sangat mengesankan.
5. Kebun Teh Gunung Gambir
Ingin menikmati udara sejuk dengan pemandangan alam yang indah? Datang saja ke kebun teh gunung gambir. Kebun teh ini cukup popular dikunjungi banyak orang, apalagi akses jalannya sekarang sudah bagus.
ADVERTISEMENT
Jika kamu berminat, datang saja ke Desa Gelang, Kecamatan Sumber Baru, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Letaknya di lereng Gunung Arhopuro yang punya sejarah dari jaman penjajah Belanda. Selain pemandangan, disini ada banyak spot foto yang pastinya instagrammable.
Lima tempat rekreasi di Jember bertema wisata alam yang diulas di atas bisa kamu coba untuk healing bersama teman, keluarga, hingga pasangan. (DIA)