Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Tempat Wisata di Amsterdam yang Tiket Masuknya Gratis
15 Juli 2024 15:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![[Tempat Wisata di Amsterdam] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/Azhar](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01j2t8parekjd1bkgmyb8r0vms.jpg)
ADVERTISEMENT
Amsterdam adalah ibu kota Belanda yang sering menjadi tujuan wisata ke luar negeri. Ternyata ada banyak tempat wisata di Amsterdam yang tiket masuknya gratis. Hal ini tidak hanya berlaku bagi warga negaranya, melainkan juga para wisatawan luar negeri.
ADVERTISEMENT
Meskipun gratis, tetapi tempatnya indah dan dapat memberikan pengalaman liburan yang menakjubkan. Beberapa di antaranya bahkan memiliki nilai sejarah dan edukasi bagi para pengunjungnya.
Tempat Wisata di Amsterdam yang Gratis
Mengutip buku Let's Go Belanda, Kerajaan Tanah-tanah Rendah, Chia Wong (2013), Belanda pada tahun 2010 menempati peringkat ke-13 sebagai kota dengan kualitas hidup terbaik di dunia. Berikut ini ragam tempat wisata di Amsterdam yang gratis untuk dikunjungi.
1. Amsterdam City Archives
Bagi para pecinta sejarah, Amsterdam City Archives bisa menjadi destinasi wisata yang menarik. Pemerintah Belanda memang ahli dalam mengelola dan melestarikan arsip-arsip. Berbagai koleksinya bisa dilihat di Amsterdam City Archives yang memiliki gedung sangat megah. Lokasinya berada di Vijzelstraat 32, 1017 HL Amsterdam.
ADVERTISEMENT
2. Amtersdam’s Canal Ring
Amtersdam’s Canal Ring adalah wisata instagramable yang bisa dikunjungi secara gratis. Ini adalah wisata yang sekaligus masuk ke dalam UNESCO World Heritage Site. Wisata ini berdiri di sekitar Rhine yang merupakan aliran sungai dengan kanal sepanjang 72 km.
Tentu saja, pemandangannya sangat indah dan pengunjung berkesempatan untuk menyusurinya dengan kapal boat. Hanya saja fasilitas ini berbayar bagi penumpangnya. Lokasi Amtersdam’s Canal Ring berada di Museumstraat 1, 1071 XX Amsterdam.
3. Amsterdam Central Library
Sesuai namanya, Amsterdam Central Library adalah perpustakaan yang bangunannya sangat megah dan estetik. Tersedia banyak sekali koleksi buku yang bisa dieksplorasi pengunjung.
Selain itu, ada berbagai spot duduk, komputer, kafe, dan berbagai fasilitas lainnya yang bisa dinikmati. Alamatnya ada di Oosterdokskade 143, 1011 DL Amsterdam.
ADVERTISEMENT
4. Gassan Diamonds Tour
Gassan Diamonds Tour adalah tempat wisata gratis di Amsterdam yang cukup unik. Pasalnya, ini adalah perusahaan berlian yang memberikan tur gratis bagi para wisatawan.
Setiap pengunjung dapat mempelajari segaal hal tentang berlian, bahkan melihat proses pembuatannya. Lokasi tempat ini berada di Nieuwe Uilenburgerstraat 173-175, 1011 LN Amsterdam.
5. NEMO Science Museum
NEMO Science Museum adalah galeri yang menyimpan berbagai koleksi benda science. Pengunjung juga dapat ikut serta dalam eksperimen bersama para ilmuwan di sana. Tempat wisata ini gratis dan cocok dikunjungi anak-anak maupun orang dewasa. Lokasi NEMO Science Museum berada di Oosterdok 2, 1011 VX Amsterdam.
Tempat wisata di Amsterdam yang disebutkan di atas bisa dikunjungi secara gratis karena tidak perlu membayar tiket. Deretan wisata tersebut cocok dipilih bagi para wisatawan yang ingin ke luar negeri dengan bujet terbatas. (DLA)
ADVERTISEMENT