Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
5 Tempat Wisata Mangrove di Indonesia, Cocok untuk Healing
4 Juli 2022 16:13 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Apakah kamu sudah tahu kalau ada banyak tempat wisata mangrove di Indonesia. Hutan mangrove atau hutan bakau ini memang banyak tumbuh di muara sungai ataupun pesisir pantai. Dikarenakan banyak sungai dan pantai di negara kita, jadi tak sedikit hutan bakau yang tumbuh subur.
ADVERTISEMENT
Jika kamu ingin tahu di mana saja kawasan wisata hutan mangrove yang ada di negara kita, pada tulisan kali ini akan dibahas 5 diantaranya.
5 Tempat Wisata Mangrove di Indonesia yang Cocok untuk Healing
Berikut rekomendasi lima tempat wisata mangrove di Indonesia yang diambil dari laman kemenparekraf.go.id.
1. Hutan Mangrove Tarakan
Sedang harga tiketnya sangat murah sekali yakni hanya Rp5.000 saja. Dengan harga tersebut, pengunjung bisa menikmati indahnya hutan bakau dan sejuknya suasana pepohonan hijau.
Luasnya yang mencapai 21 hektar membuat hutan ini memiliki banyak jenis tanaman bakau. Selain itu tempat ini juga sering dijadikan penelitian tumbuhan bakau.
ADVERTISEMENT
2. Taman Wisata Alam Angke Kapuk, DKI Jakarta
Lokasinya ada di kelurahan Kamal Muara atau bersebelahan langsung dengan kawasan Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara. Luas hutan ini mencapai 99.82 hektar, dan merupakan tempat hidup banyak macam satwa liar.
Selain bisa menikmati suasana alam yang menenangkan, pengelola juga sudah menyiapkan belasan camping ground. Jadi tempat ini sangat cocok untuk berkemah.
3. Hutan Mangrove Kulonprogo
Di Kabupaten Kulonprogo Provinsi DI Yogyakarta juga terdapat hutan bakau yang cukup luas. Hutan bakau ini bersebelahan dengan sungai yang muaranya menyatu dengan Sungai Bogowonto di Pantai Congot.
Kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan di sini diantaranya adalah menyusuri jembatan yang bangunannya ada di atas air. Di spot jembatan ini juga sangat cocok untuk diambil gambarnya.
Selain jembatan yang dibuat dari bambu, di lokasi ini juga ada menara yang desainnya juga cukup bagus dan instagramable.
ADVERTISEMENT
4. Hutan Mangrove Karimunjawa
Di Provinsi Jawa Tengah tepatnya di Kepulauan Karimunjawa juga terdapat rekreasi hutan bakau. Di sini kamu bisa menyususri jalur trek kayu dan menyaksikan keindahan hutan bakau serta berbagai pulau-pulau kecil di Karimunjawa dari atas ketinggian.
Tepatnya ada di menara pandang yang bisa kamu temukan setelah menyusuri jalur kayu sepanjang 1,3 km dan berjalan lagi sekitar 700 meter jauhnya.
5. Hutan Mangrove Bedul, Jawa Timur
Rekomendasi tempat wisata mangrove di Indonesia yang terakhir ada di Jawa Timur, tepatnya area Taman Nasional Alas Purwo Kabupaten Banyuwangi.
Hutan ini juga merupakan tempat hidup dari berbagai satwa seperti elang, monyet, belibis, hingga biawak.
Kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan yakni menikmati indahnya hutan bakau yang menenangkan sambil menyusuri Segara Anakan dengan perahu. (Novi)
ADVERTISEMENT