Konten dari Pengguna

5 Travel Jakarta Solo dengan Harga Terjangkau untuk Liburan Akhir Tahun

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 Desember 2023 19:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Travel Jakarta Solo. Foto: JD Weiher / Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Travel Jakarta Solo. Foto: JD Weiher / Unsplash
ADVERTISEMENT
Bagi warga Jakarta yang ingin liburan ke Solo, menggunakan travel Jakarta Solo bisa jadi alternatif transportasi terjangkau. Apalagi agen travel biasanya juga menyediakan layanan antar jemput langsung ke rumah, sehingga memudahkan calon penumpang karena tidak perlu jauh-jauh ke terminal atau stasiun.
ADVERTISEMENT
Selain layanan antar jemput door to door, beberapa agen travel juga menyediakan paket makan 1 x, jam keberangkatan yang bisa dipilih sendiri, serta fasilitas pendukung lainnya. Selain itu harga tiketnya masih terjangkau untuk semua kalangan.

5 Travel Jakarta Solo dengan Harga Terjangkau

Ilustrasi Travel Jakarta Solo. Sumber: Marcel Ardivan / Unsplash
Harga tiket travel Jakarta Solo yang terjangkau biasanya mulai dari Rp200.000 saja. Namun ada juga yang mematok tarif di atasnya mengingat beberapa fasilitas tambahan yang ditawarkan.
Bagi yang tertarik menggunakan travel untuk liburan akhir tahun di Solo, di bawah ini beberapa agen travel yang bisa dipilih:

1. Citra Trans

Citra Transport mematok harga mulai dari Rp230.000 dengan rute via tol atau jalan nasional. Mengutip laman citratrans.com, harga tersebut sudah termasuk biaya tol sehingga penumpang tak perlu membayar lagi.
ADVERTISEMENT
Selain itu disediakan juga layanan antar jemput door to door. Untuk jadwal keberangkatannya bisa pagi, siang, sore, atau malam.

2. Satu Travel

Untuk armada yang digunakan biasanya yakni Toyota Avanza, Innova, dan Hiace.
Sedangkan fasilitasnya meliputi AC, DVD, musik, reclining seat, serta door to door service. Mengutip laman satutravel.com, untuk harga tiketnya mulai dari Rp200.000 per orang dengan jadwal keberangkatan setiap hari.

3. Andara Travel

Andara Travel menyediakan armada Toyota Hiace, Isuzu Elf, ada juga bus dengan fasilitas full AC dan perangkat hiburan.
Mengutip situs resminya andaratravel.id, harga tiket rute Jakarta Solo yakni sebesar Rp400.000 - Rp450.000 per orang. Tersedia juga layanan antar jemput dan jadwal keberangkatannya ada setiap hari.

4. Bass Trans Travel

Harga tiket untuk rute Jakarta - Solo yakni Rp350.000 per orang dan sudah termasuk layanan satu kali makan serta beberapa fasilitas lain.
ADVERTISEMENT
Biasanya berangkat di sore dan malam hari. Untuk informasi jam keberangkatan, armada, dan pemesanan bisa cek di laman resminya basstranstravel.id.

5. Alvaro Travel

Agen travel ini menyediakan armada Avanza, Luxio, Kijang Innova, Isuzu Elf, dan Hino Dutro. Untuk harga tiketnya biasanya Rp300.000 per orang dan mulai berangkat pukul 08.00 WIB dan 20.00 WIB.
Alamat agennya ada di Jl. Pasar Minggu, Jakarta Selatan dan bisa menghubungi customer service di nomor 08112784360.
Sekian informasi seputar travel Jakarta Solo dengan harga yang terjangkau. Pastikan untuk menghubungi pihak agen terlebih dahulu untuk memastikan ketersediaan, memilih jam keberangkatan yang diinginkan atau armada yang akan digunakan. (nov)