Konten dari Pengguna

6 Gudeg Terkenal di Jogja yang Enak dan Murah

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
9 Oktober 2022 15:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gudeg Terkenal di Jogja yang Enak dan Murah, Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Gudeg Terkenal di Jogja yang Enak dan Murah, Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Salah satu ciri khas dari Kota Jogja adalah Gudeg. Makanan ini menjadi ikon dan daya tarik kuliner yang ada di Jogja. Ketika ke Jogja rasanya kurang jika tidak mencicipi makanan ini. Bahkan Jogja dikenal dengan julukan kota Gudeg. Di mana saja gudeg terkenal di Jogja yang enak?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Budaya dan Kuliner: Memoar Tentang Peranakan Dapur China karya Paul Freedman (2019: 157), Gudeg adalah sajian khas Jawa Tengah, khususnya Yogyakarta. Pada umumnya gudeg berbahan dasar nangka muda namun ada juga gudeg dengan bahan dasar manggar (bunga kelapa) atau rebung. Semua bahan ini mudah didapat karena diambil dari lingkungan sekitar.
Kamu bisa menemukan gudeg di Jogja dengan mudah. Banyak tempat yang menjual makanan khas ini. Dari banyak tempat yang menjual gudeg, ada gudeg yang terkenal enak dan harganya murah.

Gudeg Terkenal di Jogja yang Enak dan Murah

Gudeg Terkenal di Jogja yang Enak dan Murah, Foto: Unsplash.

1. Gudeg bu Djuminten

Lokasinya berada di Jl. Asem Gede No.14, Cokrodiningratan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Warung makan ini sudah memiliki banyak cabang yang mudah kamu temukan di Jogja. Di sini kamu juga bisa memesan dengan porsi banyak dan dijadikan oleh-oleh.
ADVERTISEMENT

2. Gudeg Permata Bu Narti

Lokasinya berada di Jl. Gajah Mada No.2, Gunungketur, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tempat ini buka pada malam hari mulai dari pukul 20.00-01.00 WIB. Harganya di sini mulai dari Rp10.000-Rp50.000 tergantung apa yang kamu pesan.

3. Gudeg Sagan

Warung ini berlokasi di JL Prof. Dr Jl. Prof. Herman Yohanes No.53, Samirono, Caturtunggal, Depok, Sleman Regency, Special Region of Yogyakarta. Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 08.00-21.00 WIB. Harga mulai Rp15.000-Rp30.000 saja.

4. Gudeg Basah Mbok Mandeg

Lokasinya ada di Jl. Parangtritis No.Km. 2,5, Mantrijeron, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka setiap hari mulai pukul 07.00-20.00 WIB. Untuk harga di sini mulai dari Rp10.000 saja.

5. Gudeg Yu Narni

Berlokasi di Jl. Margo Utomo Jl. Kb. Dalem, Gowongan, Kec. Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka setiap hari mulai pukul 05.10-21.00 WIB. Harga di sini mulai dari Rp10.000-Rp180.000 tergantung paket yang dibeli.
ADVERTISEMENT

6. Gudeg Pawon

Lokasinya ada di Jl. Prof. DR. Soepomo Sh UH/IV No.36, Warungboto, Kec. Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka setiap hari mulai pukul 17.30-20.30 WIB. Harganya di sini mulai dari Rp11.000-Rp24.000 saja tergantung yang kamu pesan.
Ingin mencicipi gudeg yang mana dulu? Makanan khas dengan cita rasa manis ini sangat pas dipadukan dengan nasi panas, telur, dan krupuk sebagai topingnya. Ketika ke Jogja jangan lupa untuk mencicipi gudeg ini.(umi)