Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Kuliner Buka Puasa di Jakarta, Paling Seru dan Hits!
25 Maret 2023 15:40 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Di bulan suci Ramadhan 2023, sudah pasti banyak penjual takjil yang menjajakan makanan ringan untuk berbuka puasa. Nah, mau tahu takjil atau kuliner buka puasa di Jakarta yang paling seru dan hits? Baca terus ya!
ADVERTISEMENT
Dalam buku Kepak Sayap Bahasa: Kata, Makna, dan Ruang Budaya, Fatmawati Adnan (2021), kata ta'jil dalam bahasa Arab bermakna "bersegera" atau "menyegerakan". Kata ini ada dalam hadis Nabi Muhammad yang menganjurkan umat Islam untuk berbuka dengan bersegera.
Sedangkan dalam KBBI edisi ke-5 yang diluncurkan pada 26 November 2016 dimunculkan dua makna dari takjil, makna pertama kata takjil adalah verba "mempercepat (dalam berbuka puasa)" dan nomina "makanan untuk berbuka puasa".
Kuliner Buka Puasa di Jakarta, Paling Seru dan Hits!
Inilah rekomendasi kuliner buka puasa di Jakarta yang paling seru dan hits, yang bisa kamu kunjungi untuk berbelanja.
1 Pasar Takjil Benhil, Jakarta Pusat
Bukan sekadar pasar kaget yang ada di bulan Ramadan, Pasar Takjil Benhil, Jakarta Pusat sudah ada sejak tahun 1985, lho. Pasar Takjil Benhil akan digelar mulai dari pukul 16.00 hingga pukul 19.00 selama bulan puasa. Di sini kamu bisa menemukan beragam jajanan pasar yang nikmat.
ADVERTISEMENT
2 Pasar Santa, Jakarta Selatan
Yang kedua ada sekitaran gedung Pasar Santa, Jakarta Selatan. Lain dari Pasar Takjil Benhil, tempat ini buka dan tutup lebih cepat, tepatnya mulai dari pukul 15.00 hingga pukul 17.00 saja. Jika kamu ingin sekaligus buka puasa, kamu bisa naik ke area foodcourt Pasar Santa, ya.
3 Pantjoran Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara
Kalau yang ini, kamu pasti sudah akrab dong, kawasan kuliner di Pantjoran Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara. Selain karena lokasinya yang ada di PIK, di sini ada ratusan penjual makanan yang bisa kamu nikmati saat buka puasa.
ADVERTISEMENT
4 Kuliner di belakang Grand Indonesia, Jakarta Pusat
Kawasan kuliner di belakang Grand Indonesia, Jakarta Pusat juga sudah pasti bisa jadi tujuan kamu mencari kuliner buka puasa di Jakarta. Di hari-hari biasa, tempat ini sudah pasti ramai, apalagi di bulan puasa. Di sini kamu bisa menemukan jajanan hingga makan berat, ya.
5 Banjir Kanal Timur, Jakarta Timur
Nah selanjutnya ada kawasan Banjir Kanal Timur (BKT), yang terkenal bagi masyarakat Jakarta Timur dan Bekasi. Di sini juga ada banyak pedagang kaki lima yang siap menjajakan makanan di hari biasa maupun saat Ramadhan 2023 tiba.
6 Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
Yang terakhir ada kawasan Jalan Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Gorengan, donat, kolak hingga kerak telor bisa kamu temukan di sini. Kamu bisa mulai mengunjungi kawasan ini mulai dari pukul 15.00 hingga pukul 18.00.
ADVERTISEMENT
Itu tadi enam lokasi kuliner buka puasa di Jakarta yang paling seru dan hits, yang bisa kamu kunjungi di bulan puasa. Tetap waspada dan hati-hati selama berbelanja menu takjil favoritmu, ya. (Fitri A)