6 Makanan di Tunjungan Plaza Surabaya, Bakery Enak hingga Restoran

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
16 Oktober 2023 14:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Makanan di Tunjungan Plaza, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Yeh Xintong
zoom-in-whitePerbesar
Makanan di Tunjungan Plaza, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Yeh Xintong
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sedang berada di Tunjungan Plaza Surabaya dan mencari makanan enak di sana? Tidak perlu khawatir, karena ada banyak tempat makan yang menyajikan aneka makanan di Tunjungan Plaza Surabaya yang bisa dikunjungi untuk mengisi perut.
ADVERTISEMENT
Tunjungan Plaza sendiri merupakan pusat perbelanjaan terbesar yang ada di Jawa Timur sebagaimana dikutip dari situs resminya di tunjunganplaza.com. Dengan luas lantai yang disewakan sekitar 360.876 meter persegi, membuat pusat perbelanjaan ini memiliki berbagai tenant menarik.
Beberapa tenant tersebut mulai dari toko ritel, toko buku, department store dan supermarket, hingga tempat makan. Sehingga tidak sulit untuk mencari makan jika ingin mengisi perut yang lapar saat berkunjung ke pusat perbelanjaan ini.

Rekomendasi Makanan di Tunjungan Plaza Surabaya yang Enak

Makanan di Tunjungan Plaza, foto hanya ilustrasi: Unsplash/Iniizah
Dari sekian banyaknya tempat makan yang ada di Tunjungan Plaza, ada beberapa tempat yang menyajikan aneka makanan yang wajib untuk dicoba. Inilah deretan makanan di Tunjungan Plaza Surabaya, mulai dari bakery yang enak hingga restoran untuk makan bersama.
ADVERTISEMENT

1. Maison Féerie Boulangerie & Pâtisserie

Pertama, ada Maison Féerie Boulangerie & Pâtisserie yang merupakan bakery dengan berbagai cake dan roti khas Eropa yang menggugah selera. Berlokasi di lantai 6, bakery ini juga menyediakan area dine-in yang nyaman untuk menikmati roti yang dibeli.
Selain aneka cake dan roti, di sini juga tersedia beberapa jenis minuman, mulai dari kopi, teh, minuman cokelat, dan lemonade. Tidak hanya itu, di sini juga tersedia es krim cannoli dengan rasa manis yang enak.

2. Marugame Udon

Selanjutnya ada makanan dari Jepang, yaitu udon di Marugame Udon. Restoran berkonsep self service ini menyajikan berbagai varian udon serta aneka gorengan ala Jepang.
Untuk menikmati udon di Marugame Udon, pengunjung bisa datang ke Tunjungan Plaza 3 di lantai 5. Kelezatan udon di sini sudah tidak perlu diragukan dengan porsi yang cukup mengenyangkan.
ADVERTISEMENT

3. Sushi Tei

Makanan Jepang lainnya yang bisa dicoba saat berada di Tunjungan Plaza Surabaya adalah sushi di Sushi Tei. Restoran sushi terkenal yang telah memilih banyak cabang di Indonesia ini juga tersedia di Tunjungan Plaza.
Di sini pengunjung bisa menikmati aneka jenis sushi dengan bahan yang berkualitas tinggi sehingga rasanya enak dan segar. Selain menikmati sushi, di sini juga tersedia menu khas Jepang lainnya, seperti ramen, tori karaage don, curry rice, dan masih banyak lagi.

4. Thai Street

Makanan di tunjungan Plaza Surabaya berikutnya adalah hidangan khas Thailand yang tersedia di restoran Thai Street. Di sini pengunjung bisa menemukan aneka makanan khas Thailand, seperti tom yum seafood, Thai fish cake, hingga mango sticky rice.

5. Taste Van Java

Tidak hanya makanan luar negeri, ada juga restoran yang menyajikan kuliner Nusantara, yaitu Taste Van Java. Berbagai hidangan khas Indonesia bisa dicoba saat berkunjung ke restoran ini.
ADVERTISEMENT
Beberapa menu yang tersedia di sini mulai dari garang asem ayam, semur daging, aneka penyetan, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tersedia juga hidangan penutup berupa aneka jenis es, seperti es cendol, es campur, es kacang merah, dan lain-lain.

6. Dragon Hot Pot

Terakhir, ada Dragon Hot Pot yang ini bisa jadi pilihan tepat bagi yang ingin menikmati hidangan berkuah dengan berbagai isian di dalamnya. Pengunjung bisa memilih aneka isian yang diinginkan serta rasa kuah dan tingkat kepedasan sesuai dengan selera.
Setelah mengetahui rekomendasi makanan di Tunjungan Plaza Surabaya tersebut, kini mencari tempat makan yang enak tidak lagi sulit. Pengunjung bisa segera datang ke tempat yang telah direkomendasikan di atas sesuai selera. (PRI)
ADVERTISEMENT