Konten dari Pengguna

6 Makanan Khas Kendari yang Menggugah Selera

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
28 Maret 2023 16:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi  Makanan Khas Kendari. Foto: Unsplash/Baiq Daling.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Makanan Khas Kendari. Foto: Unsplash/Baiq Daling.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Makanan khas Kendari menjadi salah satu daya tarik bagi wisatawan yang berkunjung ke sana karena keunikan dan cita rasanya yang lezat.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari jurnal unissula.ac.id, Kendari merupakan salah satu kota di Sulawesi Tenggara. Kendari diresmikan sebagai kotamadya dengan UU RI No. 6 Tahun 1995 tanggal 27 September 1995. Kota ini memiliki luas 271,8 km² dan berpenduduk sebanyak 350.267 jiwa.

Makanan Khas Kendari

Ilustrasi Makanan Khas Kendari. Foto: Unsplash/Felicia Buitenwerf.
Berikut ini beberapa rekomendasi makanan khas Kendari yang enak dan menggugah selera, cocok untuk dinikmati bersama keluarga.

1. Lapa-Lapa

Lapa-lapa adalah makanan khas Kendari yang berbahan dasar beras dan dimasak bersama santan kelapa.
Makanan ini diolah dengan cara direbus. Setelah matang dibungkus menggunakan daun kelapa muda atau janur. Lapa-lapa biasa disantap dengan ikan asin.

2. Sinonggi

Sinonggi terbuat dari sari pati sagu dan diolah dengan rempah-rempah yang khas.
ADVERTISEMENT
Makanan khas suku Tolaki ini yang bertekstur lengket dan kenyal ini biasanya disajikan dengan lauk-pauk yang berkuah.

3. Kapusu Nosu

Kuliner khas Kendari ini berupa bubur jagung dan kacang merah yang dimasak dengan santan dan garam. Makanan ini merupakan salah satu favorit masyarakat setempat.

4. Pisang Epe

Kuliner khas yang satu ini menggunakan pisang kepok sebagai bahan dasarnya. Dalam proses pembuatannya, pisang kepok tersebut dibakar lalu dipipihkan, kemudian dibakar lagi hingga kering.
Untuk menikmatinya, pisang epe ini disajikan dengan saus gula merah.

5. Sate Pokea

Sate khas yang berasal dari Pulau Buton, Sulawesi Tenggara, ini ini terbuat dari kerang. Makanan ini biasa disantap dengan nasi atau sejenis lemper tanpa isi.

6. Kabuto

Makanan khas dari Kendari yang juga wajib kamu cicipi adalah kabuto. Kuliner tradisional ini berbahan dasar ubi dan singkong yang dikeringkan dan dibiarkan berjamur.
ADVERTISEMENT
Kabuto ini biasa dinikmati dengan lauk ikan atau cukup dengan taburan kelapa parut.
Nah, itulah beberapa rekomendasi makanan khas Kendari yang enak dan menggugah selera. Yuk, cicipi kuliner Kendari yang unik dan lezat ini.