Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Angkringan di Jakarta yang Lezat
6 Oktober 2022 17:52 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang sedang mencari tempat makan yang murah meriah, di bawah ini ada beberapa rekomendasi angkringan di Jakarta yang memiliki cita rasa lezat dengan suasana yang hangat.
ADVERTISEMENT
Perlu kamu tahu, mengutip dari Pengaruh Persepsi Konsumen terhadap Keputusan Pembelian pada Angkringan Kota Kediri (2016) karya Rino Sardanto, Sigit Ratnanto - BENEFIT 3 (1), 31-44, yang dimuat di laman journal.unita.ac.id, angkringan sendiri adalah sebuah bisnis informal perkotaan yang menggunakan unsur tradisional untuk menarik pengunjung.
Angkringan tidak hanya tempat minum atau makan tapi juga tempat terjadinya interaksi sosial antarpengunjung yang memiliki beragam latar belakang. Banyak orang suka datang ke angkringan yang menggunakan gerobak. Angkringan menyediakan banyak gorengan seperti tempe, tahu bacem, minuman, dan terkenal dengan "sego kucing".
Rekomendasi Angkringan di Jakarta
Berikut ini ada berbagai rekomendasi angkringan di Jakarta yang memiliki cita rasa lezat dengan suasana menarik untuk kamu kunjungi.
ADVERTISEMENT
1. Angkringan Eug
Rekomendasi yang pertama ini ada Angkringan Eug. Angkringan ini berlokasi di Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat. Kedai angkringan ini menyatu dengan kedai makanan lainnya. Tempat juga asyik dan nyaman untuk nongkrong bersama teman.
2. Angkringan Kanca
Biasanya angkringan identik dengan gerobaknya yang berada di pinggir jalan. Namun, berbeda dengan Angkringan Kanca ini. Lokasinya memiliki tempat yang luas dan kekinian. Ingin nongkrong bersama teman di tempat yang cozy? Datang saja ke angkringan ini yang berlokasi di Jalan Anggrek Garuda D/I No.D6, Kemanggisan, Kecamatan Palmerah, Kota Jakarta Barat.
3. Angkringan Nasi Kucing Fatmawati
Selanjutnya ada Angkringan Nasi Kucing Fatmawati yang berlokasi di Jalan RS. Fatmawati Raya No.57, RT.1/RW.12, Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. Tempat makan angkringan ini cukup luas dan memiliki sajian menu yang enak.
ADVERTISEMENT
4. Angkringan Boy
Sedang mencari angkringan pinggir jalan yang punya suasana jalanan menyenangkan? Angkringan Boy adalah pilihan yang tepat untukmu. Lokasinya berada di Jalan Boulevard Raya RA19, RT.13/RW.12, Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Kota Jakarta Utara. Di angkringan ini menyajikan kebanyakan menu nonhalal ya.
5. Angkringan Khas Jogja
Mencari angkringan yang cocok untuk dikunjungi bersama keluarga? Angkringan Khas Jogja ini bisa menjadi pilihanmu. Tempatnya luas dengan sajian menu khas yang enak. Lokasinya berada di Jalan Dr. Muwardi I No.44, RT.15/RW.3, Grogol, Kecamatan Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat.
6. Katar Angkringan
Tempat angkringan ini memiliki lokasi yang luas dan tempat duduknya pun lesehan. Jadi, nyaman untuk jadi tempat nongkrong ataupun berkumpul bersama keluarga dan teman-teman. Lokasinya berada di Jalan Peta Utara No.4, RT.2/RW.6, Pegadungan, Kecamatan Kalideres, Kota Jakarta Barat.
ADVERTISEMENT
Itu dia beberapa rekomendasi angkringan di Jakarta yang memiliki cita rasa lezat dengan suasana menarik. Jangan lupa untuk mampir ke salah satu rekomendasi di atas ya! Semoga bermanfaat! (Ifr)
Live Update
Pada 5 November 2024, jutaan warga Amerika Serikat memberikan suara mereka untuk memilih presiden selanjutnya. Tahun ini, capres dari partai Demokrat, Kamala Harris bersaing dengan capres partai Republik Donald Trump untuk memenangkan Gedung Putih.
Updated 6 November 2024, 7:24 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini