Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Cafe untuk Belajar di Surabaya yang Asyik
22 Februari 2023 15:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pergi ke cafe tidak hanya untuk minum kopi atau bercengkerama, tetapi juga untuk mengerjakan tugas kuliah atau pekerjaan. Jika kalian berada di Surabaya dan sekitarnya, coba datang ke cafe untuk belajar di Surabaya berikut ini.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari tulisan Isna Aminatus Sholihah, (2022:750) di jurnal unsu.ac.id, berkumpul di cafe telah menjadi kebiasaan masyarakat Indonesia yang lahir dari perubahan gaya hidup masyarakat yang ingin praktis dalam pemenuhan makanan dan minuman.
Cafe untuk Belajar di Surabaya
Ini dia beberapa rekomendasi cafe untuk belajar di Surabaya yang asyik dan nyaman.
1. VERTE Café
VERTE Cafe terletak di Jalan Jambi No. 47, Darmo, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Suasana dan ambience di cafe ini sangat mendukung kalian yang ingin mengerjakan tugas. Selain minuman yang enak, makanan yang ditawarkan pun beragam, mulai dari makanan berat, makanan ringan, hingga dessert.
2. Locus Cafe
Locus Cafe terletak di Jalan Sidosermo Indah No. 6, Sidosermo, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya, Jawa Timur. Di cafe ini kalian bisa mengerjakan tugas sambil ngopi-ngopi santai.
ADVERTISEMENT
3. Threelogy Coffee
Cafe ini terletak di Jalan Mojopahit No. 46, Keputran, Kecamatan Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Threelogy Coffee yang didominasi warna putih ini sangat nyaman untuk belajar dan mengerjakan tugas. Aksen daun-daun hijau di cafe membuat nuansa menjadi lebih segar.
4. Libreria Eatery
Libreria Eatery terletak di Jalan Ngagel Jaya No. 89, Pucang Sewu, Kecamatan Gubeng, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Cafe ini merupakan perpustakaan yang mengangkat konsep industrial eclectic. Tempatnya yang nyaman dan cozy pun akan membuat pengunjung betah nugas di dalam café ini selama berjam-jam.
5. Eustacio Coffee
Eustacio Coffee terletak di Rungkut Asri Timur XIX No, 32, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Cafe ini memiliki konsep industrial dan minimalis. Tempatnya yang instagramable serta area yang cukup luas akan membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.
ADVERTISEMENT
6. Kopi Ting by Piezo Kopi
Kopi Ting by Piezo Kopi ini terletak di Jalan Kedungdoro, Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur.
Cafe yang esetetik ini terdiri atas area indoor dan semi outdoor rooftop. Area indoor-nya dilengkapi AC sehingga akan membuat kamu merasa nyaman jika berlama-lama di sini.
Demikianlah beberapa rekomendasi cafe untuk belajar di Surabaya yang asyik dan nyaman. Semangat belajar!