Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
13 Ramadhan 1446 HKamis, 13 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Cafe untuk Melihat Sunset di Bali
27 Agustus 2022 16:11 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ingin melihat panorama keindahan matahari terbenam di Bali? Baca artikel berikut ini yang mengulas rekomendasi cafe untuk melihat sunset di Bali yang memiliki pemandangan pantai yang cantik dan indah.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Sekilas Bali - Tata Ruang Provinsi Bali, tarubali.baliprov.go.id, Bali adalah pulau yang sangat indah dengan panjang garis pantai sekitar 633,35 km. Di Pulau Bali terdapat gunung berapi, sungai-sungai, dan danau. Bali tidak hanya memiliki pemandangan yang indah tetapi juga kebudayaan yang unik, eksotis, dan terjaga.
Karena keindahan dan keragaman budayanya itulah, Bali menjadi salah satu tempat di Indonesia yang banyak dikunjungi wisatawan mancanegara. Terlebih lagi keindahan pantainya, tak heran jika Bali sering disebut dengan Pulau Dewata.
Rekomendasi Cafe untuk Melihat Sunset di Bali
Keindahan sunset di pinggir pantai di Bali dengan suasana yang berbeda, bisa dilihat dari beberapa cafe berikut ini sembari menikmati menu makanan dan minuman yang lezat.
ADVERTISEMENT
1. Rock Bar, Bali
Rekomendasi yang pertama ini ada Rock Bar, Bali. Lokasi cafe ini berada di Sejahtera, Jl. Karang Mas, Jimbaran, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali. Tempatnya berada di pinggir pantai yang cangik. Dari cafe ini kamu dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam yang memukau. Jika ingin melihat sunset di sini, kamu bisa datang mulai pukul 16.00.
2. Single Fin Bali
Berlokasi di Uluwatu, Pantai Suluban, Jl. Labuan Sait, Pecatu, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali. Cafe ini mulai buka pada pukul 08.00 pagi dan tutup pukul 21.00 malam. Tempat ini merupakan Bar dan restoran yang sudah cukup populer di Bali. Memiliki sebuah teras di tepi tebing, kamu akan dapat melihat pemandangan matahari terbenam dengan jelas.
3. Sunset Beach Bar & Grill
Tempatnya berada di InterContinental Bali Resort, Jl. Raya Uluwatu No.45, Jimbaran, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali. Lokasinya yang berada di pinggir pantai, maka kamu akan lebih jelas untuk melihat panorama sunset yang indah. Tempat ini buka pukul 11.00 dan tutup pukul 21.00.
ADVERTISEMENT
4. La Plancha
Merupakan sebuah restoran dan bar tapas Spanyol yang berada di tepi pantai. Tempat ini memiliki desain gaya tema Bohemia yang populer serta dilengkapi dengan dekorasi penuh warna.
Lokasinya berada di Jalan Mesari Beach, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali. Karena tempatnya yang berada di pinggir pantai, maka dari cafe ini kamu bisa dengan jelas melihat aktivitas matahari terbenam yang indah dan memukau.
5. The Lawn Canggu
The Lawn Canggu juga merupakan salah satu cafe yang cocok kamu kunjungi untuk melihat sunset di Bali. Lokasi tempat ini terletak di Jl. Pura Dalem, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Tak hanya menyajikan panorama matahari terbenam yang indah, di sini juga memiliki menu yang beragam, mulai dari fish and chips, southern fried chicken burger, beef burger, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
6. Double-Six Rooftop - Sunset Bar
Sebuah cafe dengan desain interior yang mewah, di sini kamu bisa menikmati keindahan matahari terbenam sambil menyantap berbagai menu andalan yang lezat. Lokasi tempat ini berada di Jl. Pantai Legian Jl. Double Six No.66, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Demikianlah beberapa rekomendasi cafe untuk melihat sunset di Bali yang cantik dan indah. Semoga bermanfaat!(Ifra)