Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Hotel Estetik di Jakarta yang Murah
12 Juli 2022 15:03 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Meskipun hidup di ibu kota terbilang mahal, namun ketika liburan dan ingin mencari tempat menginap tersedia berbagai pilihan. Inilah 6 rekomendasi hotel estetik di Jakarta yang murah beserta biaya menginap dan lokasinya.
ADVERTISEMENT
Jendela Dunia memberikan enam rekomendasi hotel estetik di Jakarta, yang dapat kamu gunakan sebagai referensi, dengan harga mulai Rp 100.000-an per malam.
6 Rekomendasi Hotel Estetik di Jakarta
Bersumber dari buku Membangun Negeri Melalui Startup (10 Kisah Startup di Indonesia) oleh Widodo, J, dkk (2020) menyebutkan, hotel di Jakarta yang murah seperti OYO, ketika pelanggan mencari dengan kata kunci tersebut di Google, maka akan muncul daftar penginapannya.
1. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di OYO Townhouse 1 Salemba
Hotel OYO Townhouse 1 Salemba memberikan pelayanan terbaik, desain bangunan yang minimali namun tetap modern. Lokasinya dekat dengan pusat budaya dan sains Taman Ismail Marzuki, Monumen Nasional dan stasiun kereta Cikini.
Alamat lengkap Hotel OYO Townhouse 1 Salemba di Jl. Salemba Raya No.26, RW.6, Kenari, Kecamatan Senen, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Biaya menginap mulai Rp 172.000 per malam, tersedia fasilitas kamar yang lengkap seperti TV, AC, kulkas mini dan pembuat teh atau kopi.
ADVERTISEMENT
2. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di UROOMS Senayan
Hotel UROOMS Senayan berada di Jl. Tentara Pelajar No.13, RT.2/RW.7, Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Biaya menginap mulai Rp 200.000 per malam, dengan fasilitas kamar lengkap.
Posisi Hotel UROOMS Senayan dekat dengan pelayanan transportasi publik, bandara, restoran. Cocok untuk menginap beberapa hari, sekadar menjadi tempat istirahat bagi para pelancong.
3. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di Ameera Inn
Hotel Ameera Inn menawarkan konsep minimalis, dengan warna serba putih serta interior ruangan yang simple. Biaya menginap untuk satu malam mulai Rp 110.000 saja, fasilitas kamar lengkap dengan meja serta kursi, TV, Wifi dan AC.
Lokasi Hotel Ameera Inn Jl. Jaya Mandala I No.14, RW.1, Menteng Dalam, Kecamatan Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
ADVERTISEMENT
4. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di Konko Hostel
Konko Hostel termasuk hotel bintang satu, yang dapat digunakan untuk penginapan sementara waktu. Biayanya murah mulai Rp 170.000 per malam, dengan fasilitas kamar lengkap, kafe serta bar.
Lokasi Konko Hostel di Jl. Kebon Sirih Raya No.9J, RT.1/RW.7, Kb. Sirih, Kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Dekat dengan Stasiun Gondangdia, Monumen Nasional dan Museum Nasional Indonesia.
5. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di Green Bamboo Residence
Hotel Green Bamboo Residence merupakan hotel bintang dua, yang menawarkan penginapan murah mulai dari Rp 170.000 per malam. Fasilitas yang diberikan seperti tempat gym, restoran, antar jemput di beberapa area gratis.
Lokasi Hotel Green Bamboo Residence di Jl. Anggrek 4 No.47, RT.14/RW.7, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Dekat dengan transportasi publik, Lapangan Merdeka, Monumen Nasional dan Masjid Istiqlal.
ADVERTISEMENT
6. Hotel Estetik Jakarta yang Murah di Reddoorz Escotel Cilandak Timur
Rekomendasi terakhir yaitu Hotel Reddoorz Escotel Cilandak Timur, termasuk hotel bintang dua yang berada di Jl. Jaha No.56, RT.11/RW.1, Cilandak Timur, Kecamatan Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
Biaya menginap di Hotel Reddoorz Escotel Cilandak Timur mulai Rp 190.000 sampai Rp 354.000 per malam, fasilitas kamar lengkap, ada kolam renang, balkon teras. Cocok untuk staycation selama beberapa hari.
Itulah 6 rekomendasi hotel estetik di Jakarta yang murah, dengan kisaran harga Rp 100.000 sampai Rp 300.000 per malam. Anda perlu mencoba menginap di salah satunya saat berkunjung ke Jakarta.(Fiqa)