Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Makanan Khas Filipina untuk Manjakan Lidah
18 Juli 2022 22:14 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Salah satu negara tetangga yang terletak di utara Indonesia adalah Filipina. Negara kepulauan dengan jumlah pulaunya lebih dari 7.600 ini, memang menjadi salah satu tujuan wisata di Asia.
ADVERTISEMENT
Masakan Filipina tidak hanya kaya akan rasa yang enak tetapi juga sejarah dan budaya yang telah berkembang selama berabad-abad dari asal Austronesia ke masakan campuran pengaruh Melayu, Spanyol, Cina, dan Amerika.
Nah biar liburan Anda makin asik, sempatkan memanjakan perut Anda dengan makanan-makanan yang enak dan khas akan rempah-rempahnya. Berikut rekomendasi makanan khas Filipina yang wajib Anda coba.
Rekomendasi Makanan Khas Filipina
Dikutip dari Filipinofoodstore.com. Agar perjalanan liburan ke Filipina makin maksimal, cobain deh rekomendasi makanan khas Filiphina paling enak dan terkenal!
1. Kare-kare
Makanan dari khas filiphina ini memiliki rasa yang tak jauh berbeda dengan masakan Indonesia. Kare-Kare adalah makanan yang populer di Filipina, menu ini punya cita rasa yang sedikit berbeda.
ADVERTISEMENT
Makanan ini berupa sup buntut dan sapi dengan kuah yang terbuat dari kacang tanah yang dihaluskan.
2. Chicken Inasal
Masakan ini sangat identik dengan ayam panggang yang membuat Anda ketagihan.
Proses memasak ayam ini sedikit berbeda dengan masak ayam biasanya.
Ayam direndam dan dibakar dengan bumbu marinasi yang terdiri dari cuka kelapa, jeruk kalamansi dan bumbu rahasia. Chicken Inasal ini dinikmati bersama nasi putih yang di beri saus ayam berlemak.
3. Arroz Caldo
Arroz Caldo adalah makanan khas terbaikdi Filiphina. Makanan ini berwujudkan Bubur nasi ala Filipina enak, gurih, dan diisi dengan ayam beraroma, rasa jahe kaldu, dan semua rempah-rempah membuat makanan lebih semputna untuk di santap saat pagi hari.
4. Adobo
Adobo adalah masakan khas Filiphina.
ADVERTISEMENT
Dengan cara memasak yang bisa di bilang unik, cara memasak dalam masakan Filipina ini dengan merendam daging, makanan laut atau sayuran dalam cairan yang terbuat dari campuran cuka, kecap, dan bawang putih, kemudian ditumis dengan minyak dan dimasak dalam cairan kuah.
Makanan ini bisa di sandingkan dengan nasi putih.
5. Tapsilog
Tapsilog ini sangat cocok untuk disantap saat sarapan Terdiri dari nasi goreng khas, irisan daging dengan bumbu rempah-rempah, dan telur mata sapi. Makanan ini sangat sesuai dengan lidah orang Asia dan paling mudah dicari.
6. Bicol Express
Buat Anda yang suka makanan pedas Bicol Express ini sangat cocok buat Anda, Terbuat dari daging babi dan siling labuyo yang kemudian dimasak dengan santan dan banyak cabai. Tekstur daginnya sangat empuk dan nikmat.
ADVERTISEMENT
Meskipun makanan ini masuk kategori pedas tetapi makanan ini banyak diburu wisatawan.
Nah itulah beberapa rekomendasi makanan khas Filipina, buat Anda yang mempunyai rencana berlibur ke Filipina bisa mencoba makanan yang direkomendasikan.(Manda)