Konten dari Pengguna

6 Rekomendasi Tempat Kencan di Tangerang yang Instagenic

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
22 Oktober 2022 17:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Rekomendasi Tempat Kencan di Tangerang, Foto: Unsplash/Manuel Meurisse
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Rekomendasi Tempat Kencan di Tangerang, Foto: Unsplash/Manuel Meurisse
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Bagi kamu yang sedang mencari tempat kencan bersama pasangan yang menarik, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat kencan di Tangerang yang instagenic.
ADVERTISEMENT
Mengapa Tangerang? Selain Jakarta, kota metropolitan di Indonesia yang sedang berkembang ini salah satunya adalah Tangerang. Tak hanya tempat kencan, di Tangerang sudah banyak tempat-tempat wisata menarik lainnya yang bisa kamu kunjungi.
Mengutip dari Eksplorasi potensi wisata kuliner untuk pengembangan pariwisata di Kota Tangerang (2018) karya Yustisia Kristiana, Michael Thomas Suryadi, Samuel Riyandi Sunarya - Khasanah Ilmu-Jurnal Pariwisata Dan Budaya 9 (1), dalam laman ejournal.bsi.ac.id, salah satu kota yang sedang berkembang dalam bidang pariwisata di Provinsi Banten adalah Kota Tangerang.

Rekomendasi Tempat Kencan di Tangerang yang Instagenic

Ilustrasi Rekomendasi Tempat Kencan di Tangerang, Foto: Unsplash/Priscilla Du Preez
Bisa di lihat, berdasarkan kutipan di atas pun Tangerang masuk dalam kota yang sedang meningkatkan bidang pariwisatanya. Nah, jika kamu sedang mencari tempat kencan yang romantis, datang ke Tangerang adalah pilihan yang tepat. Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat kencan di Tangerang yang instagenic:
ADVERTISEMENT

1. Pulau Situ Gintung

Rekomendasi tempat kencan menarik yang pertama ini adalah Situ Gintung. Situ Gintung ini sekarang tidak hanya berupa sebuah perairan saja, tetapi juga ada beberapa tempat wisata menarik lainnya di sekitar Situ Gintung yang bisa kamu kunjungi. Jika mencari spot romantis, maka kamu bisa mengunjungi spot danau yang ada di Situ Gintung.

2. Talaga Sampireun

Tempat wisata ini berlokasi di Kawasan Niaga Bintaro Jalan Boulevard Bintaro Jaya Blok B7/N1, Pondok Jaya, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.
Di sini kamu bisa mengajak pasangan kamu untuk menikmati hidangan tradisional di depan kolam ikan. Terlebih lagi saat kamu datang malam hari, suasana romantis dilengkapi dengan lampu-lampu yang mulai menyala pun akan kamu dapatkan.

3. Citra Raya World of Wonders

Selanjutnya, ada Citra Raya World of Wonders yang berlokasi di Kawasan Mardigras Jalan Citra Raya Boulevard Blok KH 01/01 Sektor 31, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang. Di tempat ini terdapat banyak spot foto instagramable.
ADVERTISEMENT

4. Telaga Biru Cisoka

Telaga Biru Cisoka merupakan salah satu tempat wisata yang cukup populer di Tangerang. Di sini kamu bisa berkencan bersama pasangan sambil menikmati pemandangan alam sekitar danau yang indah.

5. Sakura Garden AEON Mall

Tempat wisata ini berlokasi di Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Di sini kamu akan disuguhkan oleh banyaknya bunga sakura yang indah. Saat malam hari, tempat ini akan dipenuhi oleh lampu berwarna-warni sewarna bunga sakura.

6. The Breeze BSD

Rekomendasi yang terakhir ini adalah salah satu tempat wisata favorit di Tangerang. The Breeze BSD ini merupakan sebuah kota modern yang memiliki fasilitas lengkap dan tentunya ramah lingkungan.
Di sini kamu bisa berkeliling disekitar kawasan The Breeze bersama pasangan sembari mencicipi beberapa tempat kuliner yang enak di sini.
ADVERTISEMENT
Demikianlah beberapa rekomendasi tempat kencan di Tangerang yang instagenic. Yuk, kunjungi salah satunya bersama pasanganmu untuk menciptakan suasana kencan yang romantis dan berkesan.(ifra)