Konten dari Pengguna

6 Rekomendasi Tempat Makan di Punclut yang Enak

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
23 Maret 2023 17:00 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Makan di Punclut, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/dapiki moto
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Makan di Punclut, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/dapiki moto
ADVERTISEMENT
Mencari tempat makan di Punclut yang enak tidaklah sulit. Tapi jika kamu baru pertama kali berkunjung ke sana, ada baiknya membaca artikel berikut ini untuk mengetahui rekomendasi tempat makan enak yang ada di kawasan Punclut, Bandung.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi dari buku Telusur Bandung, Teguh Amor Patria, (2014:107), Punclut adalah salah satu kawasan di Bandung yang merupakan singkatan dari kata Puncak Ciumbuleuit. Kawasan ini menjadi salah satu kawasan wisata di Bandung yang ramai dikunjungi wisatawan, terutama pada malam hari. Sebab, pemandangan indah kota Bandung bisa kamu nikmati dari kawasan ini.
Selain menikmati pemandangan, ada banyak penjaja kuliner di kawasan ini. Jika kamu mencari rekomendasi tempat makan enak yang ada di Punclut, simak selengkapnya di bawah ini, ya.

6 Rekomendasi Tempat Makan di Punclut yang Enak

Tempat Makan di Punclut, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/kartika paramita
Yuk, intip rekomendasi tempat makan di Punclut, Bandung yang enak melalui ulasan berikut ini.
ADVERTISEMENT

1. Dago Bakery Punclut Cafe

Pertama ada Dago Bakery Punclut Cafe yang populer dengan tempatnya yang estetik dan Instagramable. Tempatnya luas dan terdapat banyak spot foto kekinian. Menu yang disajikan di sini adalah aneka makanan khas Indonesia, makanan barat serta beragam minuman yang tidak kalah lezat. Untuk bisa masuk ke restoran ini pengunjung akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp25.000 dan mendapatkan satu buah roti.
Alamat: Punclut, Jl. Pagermaneuh No.57, Pagerwangi, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Jam Buka: Senin-Jumat: 10.00-20.00 WIB | Sabtu-Minggu: 09.00-21.00 WIB

2. Saung Punclut Teh Ita 2

Selanjutnya ada Saung Punclut Teh Ita 2. Tempat makan ini memiliki beberapa tempat di kawasan Punclut, lho. Di sini kamu bisa menikmati aneka hidangan khas Sunda yang lezat sambil duduk lesehan. Pemandangan indah yang memanjakan mata juga bisa kamu nikmati sambil menyantap hidangan yang telah dipesan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Rereongan Sarupi No.104, Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40142
Jam Buka: Buka 24 jam.

3. Cakrawala Sparkling Nature Restaurant

Tempat makan satu ini juga bisa menjadi pilihan jika sedang berada di kawasan Punclut. Cakrawala Sparkling Nature Restaurant menghadirkan tempat makan dengan menu yang bervariasi serta tempat yang nyaman. Tersedia juga live music yang bisa disaksikan sambil menyantap hidangan yang dipesan. Kamu bisa mencicipi makanan khas Indonesia, makanan barat, hingga makanan Jepang di sini.
Alamat: Jl. Pagermaneuh No.57, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Jam Buka: Setiap hari pukul 08.30-22.00 WIB

4. Rumah Makan AM Sari Ibu Hj. Nining

Tempat makan di Punclut yang enak berikutnya adalah Rumah Makan AM Sari Ibu Hj. Nining. Rumah makan yang menyajikan menu khas Sunda ini memiliki aneka hidangan lezat yang bisa disantap sambil menikmati pemandangan kota Bandung yang indah. Tempatnya juga nyaman dan luas, sehingga cocok jika datang bersama keluarga besar maupun rombongan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Punclut Atas, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
Jam Buka: Buka 24 jam.

5. Se'i Babi Lelebo

Jika ingin menikmati hidangan dari daging babi, ada tempat makan Se'i Babi Lelebo yang menyajikan aneka menu olahan pork. Sesuai namanya, menu se’i babi di sini terkenal lezat dan sayang jika dilewatkan. Selain se’i kamu juga bisa menikmati bakso goreng, pangsit goreng, dan mie tore charsiu yang tidak kalah lezat.
Alamat: Jl. Punclut No.234, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kota Bandung, Jawa Barat 40391
Jam Buka: Setiap hari pukul 07.00-22.00 WIB

6. Rumah Makan Hurip Punclut Pusat

Terakhir ada Rumah Makan Hurip Punclut Pusat yang memiliki area cukup luas. Terdapat 2 lantai yang bisa dipilih untuk menikmati hidangan yang dipesan. Pemandangan dari rumah makan ini juga indah dan bisa memanjakan mata. Untuk menu yang disajikan adalah makanan khas Sunda dengan cita rasa lezat seperti pepes ayam,pepes jambal, ayam goreng, ayam bakar, dan lain-lain.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Punclut No.57, Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat 40142
Jam Buka: Buka 24 jam.
Demikianlah ulasan mengenai rekomendasi tempat makan di Punclut yang enak. Jangan lupa bagikan artikel ini di media sosialmu agar semakin banyak orang yang tahu tempat makan enak di Punclut, ya! (AP)