Konten dari Pengguna

6 Rekomendasi Tempat Wisata di Taipe, Taiwan untuk Traveler

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
1 Oktober 2022 22:58 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Wisata di Taipei, Foto: Unsplash/
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Wisata di Taipei, Foto: Unsplash/
ADVERTISEMENT
Tempat wisata di Taipei akhir-akhir ini sedang banyak dicari traveler Indonesia. Kota Taipei sendiri adalah ibukota dari Taiwan serta merupakan kota terbesar di Pulau Taiwan. Mengutip dari Menelisik Kedaulatan Taiwan - Hubungan Internasional - HI UMY, dalam laman hi.umy.ac.id, Taiwan sendiri terletak di tepi Samudera Pasifik, meliputi Pulau Taiwan/Formosa dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Taiwan ini bisa menjadi tujuan wisata yang bisa kamu pilih saat liburan nanti. Fakta menarik tentang Taiwan salah satunya adalah Taiwan terkenal dengan kerajaan kupu-kupunya. Perlu kamu tahu di Taiwan, setiap tahunnya ada jutaan kupu-kupu yang bermigrasi. Hal ini menjadi atraksi wisata menarik yang bisa kamu lihat.
Bagi kamu yang ingin menghabiskan waktu liburan keluarga dengan berkunjung ke Taipei, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat wisata di Taipei, Taiwan untuk para traveler.

Rekomendasi Tempat Wisata di Taipei, Taiwan

Tempat Wisata di Taipei, Foto: Unsplash/Timo Volz
Taipei, sebagai ibukota Taiwan juga punya banyak destinasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi. Berikut adalah rekomendasi tempat wisata di Taipei, Taiwan untuk para traveler.

1. Taipei 101

Menara Taipei 101 ini adalah tempat wisata yang sangat populer di Taiwan. Perlu kamu tahu, bahwa menara Taipei 101 telah dinobatkan sebagai salah satu menara tertinggi di dunia. Menara ini memiliki ketinggian sekitar 508 meter yang terdiri dari 101 lantai serta dilengkapi dengan fasilitas lift tercepat di dunia. Lokasi tempat ini berada di Distrik Xinyi, Kota Taipei, Taiwan.
ADVERTISEMENT

2. Chiang Kai-Shek Memorial Hall

Chiang Kai-Shek Memorial Hall ini merupakan sebuah bangunan yang di dalamnya terdapat patung raksasa dari Chiang Kai-Shek. Tak hanya itu, di sini juga ada dua bangunan lain yang memiliki desain arsitektur Tiongkok klasik.

3. National Palace Museum

Rekomendasi wisata di Vietnam selanjutnya adalah National Palace Museum. Di tempat ini terdapat benda-benda berharga dari mulai zaman Shang hingga Dinasti Qing, yang usianya sekitar 4.000 tahun. Benda-benda tersebut terdiri dari lukisan, keramik, batu giok, pernis, enamel, ukiran dekoratif, bordir dan permadani, buku-buku, dan lain-lain.

4. Kuil Longshan Mengjia

Kuil Longshan atau dikenal dengan nama Kuil Longshan telah berusia ratusan tahun. Di kuil ini kamu akan disuguhkan oleh pesona hiasan ornamen yang cantik hampir di setiap sisinya. Namun, perlu kamu tahu bahwa bangunan yang ada saat ini bukanlah bangunan yang asli, karena bangunan aslinya dahulu sempat rusak akibat Perang Dunia II.
ADVERTISEMENT

5. Yangmingshan National Park

Taman ini adalah sebuah tempat wisata yang memiliki panorama keindahan alam yang sangat indah. Di sini terdapat beberapa lokasi taman yang sangat terkenal, antara lain ada Kebun Sakura, danau, pemandian air panas, dan taman indah.

6. Museum Seni Rupa Taipei

Museum yang berlokasi di No. 181, Section 3, Zhongshan District, Taipei, Taiwan ini awalnya digunakan sebagai pameran seni modern dan kontemporer. Di sini terdapat banyak karya seni menarik yang bisa kamu lihat. Bagi kamu para pecinta seni, mengunjungi Museum Seni Rupa Taipei adalah pilihan yang tepat.
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Taipei, Taiwan untuk para traveler yang menarik. Jangan lupa untuk kunjungi salah satunya saat ke Taipei nanti ya! Happy holiday! (IFR)