Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
6 Street Food di Tangerang yang Enak dan Murah
4 September 2022 0:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sedang mencari street food di Tangerang yang enak dan murah? Yuk, intip beberapa rekomendasi street food di Tangerang yang enak dan murah, wajib kamu coba ketika berkunjung ke sana.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari tulisan Eksplorasi potensi wisata kuliner untuk pengembangan pariwisata di Kota Tangerang karya Yustisia Kristiana, Michael Thomas Suryadi, Samuel Riyandi Sunarya dalam Khasanah Ilmu-Jurnal Pariwisata Dan Budaya 9 (1), 2018, ejournal.bsi.ac.id, saat ini wisata kuliner menjadi salah satu daya tarik untuk dikunjungi.
Fenomena ini juga dapat dilihat di Kota Tangerang. Di Tangerang sendiri memiliki berbagai tempat wisata kuliner yang menjanjikan, mulai dari kuliner di restoran, cafe, rumah makan maupun kuliner street foodnya pun beragam.
Street Food di Tangerang yang Enak dan Murah
Banyak makanan enak khas Indonesia yang terdapat di Tangerang. Seperti, sate, gado-gado, soto, dan masih banyak lagi. Bagi kamu yang ingin mencoba street food enak di Tangerang, berikut ini adalah beberapa rekomendasi street food di Tangerang yang enak dan murah:
ADVERTISEMENT
1. GS Food Street BSD
Salah satu kawasan street food di Tangerang yang wajib kamu kunjungi ini adalah GS Food Street BSD. Lokasinya berada di Pasar Intermoda BSD pintu 2, Sampora, Kec. Cisauk, Kabupaten Tangerang. Di sini kamu akan menemukan banyaknya jajanan street food, mulai dari street food ala Western, Asia, dan Indonesia.
2. Pasar Lama Tangerang
Pasar Lama Tangerang merupakan salah satu pusat kuliner terpopuler di Tangerang. Bahkan, setiap harinya di Pasar Lama Tangerang ini selalu ramai dikunjungi para wisatawan.
Di sini, kamu bisa menemukan beragam jenis makanan dari berbagai negara, mulai dari Indonesia, Arab, India, Thailand, Jepang, sampai Korea Selatan.
3. Pasar 8 Alam Sutera
Selain di Pasar Lama Tangerang, kamu juga bisa menikmati berbagai street food enak dan murah di Pasar 8 Alam Sutera. Di sini rata-rata kamu akan menjumpai beragam kuliner atau hidangan khas Indonesia dan China. Seperti, Rantang Medan, Warung Sop Ayam Pak No Solo, Bakmi Ahiung Khas Jambi, Kedai Tang, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
4. Pasar Modern BSD
Street food di sini biasanya buka mulai sore hari. Di Pasar Modern BSD ini kamu bisa menemukan berbagai kuliner enak. Dan murah, antara lain, Teras Jepun, Wakacao, Sop Kambing Oong Junaedi, aneka es di Sinar Garut, Permata 99 Chinese Food & Seafood, dan masih banyak kedai street food enak lainnya.
5. Taman Jajan CBD Bintaro
Lokasinya berada di Jalan Masjid Jami Al-Barokah, Pondok Jaya Kecamatan Pondok Aren, Taman Miyazaki, Kota Tangerang Selatan. Tempat ini memiliki konsep food court.
Di sini kamu bisa menikmati beragam sajian makanan dan minuman yang menarik. Mulai dari berbagai camilan, minuman segar, sampai makanan berat pun tersedia di sini.
6. Pasar Modern Paramount Serpong
Kawasan kuliner ini berlokasi di Jalan Boulevard Raya Gading Serpong, Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.
ADVERTISEMENT
Sama halnya seperti di Pasar Lama Tangerang, di tempat ini juga menghadirkan berbagai pilihan street food dari beberapa negara, seperti China, Thailand, dan masakan khas Indonesia pun ada di Pasar ini.
Itulah dia beberapa rekomendasi street food di Tangerang yang enak dan murah. Semoga bermanfaat! (IFR)
Live Update