Konten dari Pengguna

6 Tempat Beli Oleh-Oleh di Singapura untuk Orang Tersayang

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 Juli 2022 22:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat beli oleh-oleh di Singapura. Pexels/Adrian Agwin
zoom-in-whitePerbesar
Tempat beli oleh-oleh di Singapura. Pexels/Adrian Agwin
ADVERTISEMENT
Singapura, negara tetangga yang menjadi destinasi tempat wisata favorit bagi masyarakat Indonesia. Salah satu destinasi wisata tersebut adalah tempat beli oleh-oleh di Singapura untuk orang tersayang,
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Cooperation Between Indonesia – Singapore Developing Funtasy Island In Batam Island, Dheastine Febriany Gea (2018:1) Singapura adalah pusat keuangan terdepan keempat di dunia dan kota kosmopolitan yang memainkan peran penting dalam perdagangan dan keuangan internasional.

6 Tempat Beli Oleh-Oleh di Singapura untuk Orang Tersayang

Tempat beli oleh-oleh di Singapura. Pexels/Quang Nguyen
Inilah 6 tempat beli oleh-oleh di Singapura, yang dapat kamu beli untuk orang tersayang.

1. Mustafa Centre

Mustafa Centre merupakan toko serba ada yang bisa dibilang sangat lengkap. Mulai dari kebutuhan rumah tangga, makanan, parfum, tas, sepatu, VCD, elektronik, dan oleh-oleh dijual dengan harga yang sangat beragam mulai dari yang paling murah hingga paling mahal tergantung mereknya.
Mustafa Center ini berada di kawasan kampung India.

2. Bugis Street

Bugis Street menjadi salah satu tempat favorit wisatawan untuk berbelanja oleh-oleh. Mulai dari kaos, tempelan kulkas, gantungan kunci, dan lainnya dapat kamu beli dengan harga yang sangat bersahabat.
ADVERTISEMENT
Berbelanja di sini memang cukup bikin kalap dan sampai lupa waktu. Pastikan untuk tidak lupa mengisi perut agar tidak menganggu belanja oleh-oleh dan liburanmu.
Tenang, tidak perlu jauh-jauh untuk membeli makan, di Bugis Street terdapat penjual makanan yang dan minuman segar seperti jus buah yang dijual mulai 1 Dollar Singapura.
Tempat ini Berlokasi di 3 New Bugis Street, Bugis, Singapura

3. Chinatown Street Market

Jalanan yang penuh ornamen lampion gantung berwarna merah khas ini selalu dipenuhi oleh wisatawan yang berjalan-jalan dan tentunya berbelanja oleh-oleh pula.
Chinatown Street Market ini memang memiliki konsep terbuka tanpa atap, sehingga diharapkan para wisatawan untuk memakai topi saat matahari terik dan membawa payung saat berbelanja oleh-oleh untuk jaga-jaga apabila hujan turun.
ADVERTISEMENT
Pastikan juga untuk menggunakan alas kaki senyaman mungkin karena kamu akan berjalan jauh menyusuri jalanan yang panjang ini.
Tempat ini berlokasi di Trengganu Street, Singapura

4. Lucky Plaza Mall

Seperti mall pada umumnya, Lucky Plaza juga memiliki banyak ruko-ruko yang beraneka ragam barang yang bisa kamu pilih untuk dijadikan sebagai oleh-oleh.
Uniknya tempat ini nyaman untuk berbelanja karena full AC sehingga kamu tidak perlu takut kepanasan.
Tempat ini beralamat di Orchard Road, Singapura

5. Peninsula Plaza

Peninsula Plaza masih belum sepopuler tempat belanja oleh-oleh sebelumnya. Tapi, tempat yang identik dengan bangunan tua ini bisa menjadi rekomendasi pilihan yang masuk bucket list karena selain letaknya yang strategis di area City Hall, yang menawarkan berbagai oleh-oleh dengan harga yang bersahabat.
ADVERTISEMENT
Barang-barang yang seringkali dijadikan oleh-oleh seperti gantungan kunci, magnet kulkas, kartu pos, dan lainnya semua bisa kamu beli di Peninsula Plaza. Untuk jam operasional cukup panjang yaitu mulai dari jam 10 pagi hingga jam 10 malam waktu Singapura.
Tempat ini berlokasi di : 111 North Bridge Road, Singapura

6. ABC Snack

1 SGD” itulah kata yang paling diingat ketika mendengar ABC Snack di Queen Street. Mulai dari cokelat, biskuit, aneka snack lainnya, bahkan body lotion berukuran besar semua dijual mulai 1 Dollar Singapura yang tentunya akan mempermudah kamu untuk membelinya sebagai oleh-oleh.
Walaupun dijual murah, aneka oleh-oleh seperti cokelat di sini memiliki berbagai merek dan dijual dalam kemasan minimalis sehingga harga yang ditawarkan juga akan lebih murah. Untuk ukuran yang lebih besar, kamu bisa mendapatkan dengan harga 1,5 hingga 3 Dollar Singapura saja.
ADVERTISEMENT
Tempat ini beralamat di : 63 Queen Street, Singapore
Itulah deretan tempat beli oleh-oleh di Jepang yang dapat kamu beli untuk orag tersayang.(LMN)