Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
6 Tempat Makan di Cikarang, Lezat dan Terjangkau
23 Januari 2023 20:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jika datang ke suatu wilayah dan merasa lapar, tentunya kamu tidak ingin salah dalam memilih makanan. Yuk, simak 6 tempat makan di Cikarang yang lezat dan terjangkau melalui artikel ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Mengenal Bisnis Kuliner, Firda Rachma Amalia, dkk (2023:1), kuliner adalah urusan pemenuhan dasar kebutuhan manusia. Banyak orang menganggap makan enak adalah keharusan dan berusaha mencari tempat makan yang menyajikan makanan lezat.
Baca juga: 5 Rekomendasi Tempat Makan Murah di Bekasi
Tempat Makan di Cikarang, Lezat dan Terjangkau
Berikut adalah 6 tempat makan di Cikarang yang lezat dan terjangkau untuk mengisi perutmu dengan menu yang menggugah selera:
1. Warung Makan Sederhana Ibu Mega
Jika kamu ingin makan makanan enak dan murah dengan beragam pilihan menu, warung makan ini bisa menjadi pilihanmu. Sistem Warung Makan Sederhana Ibu Mega ini seperti warteg, jadi kamu bisa bebas memilih makanan langsung sebelum menyantapnya di meja.
2. Rumah Makan Prasmanan Sederhana Ibu Hj. Koesnadi
Mirip dengan Warung Makan Sederhana Ibu Mega, rumah makan ini juga menyediakan banyak lauk lezat yang dapat kamu pilih. Konsep rumah makan ini prasmanan sehingga kamu bisa melakukan self service dengann mengambil makananmu sendiri sesuka hati.
ADVERTISEMENT
3. Rumah Makan Alam Sari Delta Mas
Nah, tempat makan yang satu ini adalah restoran sunda dengan konsep lesehan. Di sini kamu dapat menikmati makanan sambil melihat pemandangan dari dalam saung. Dengan suasana pedesaan dan makanan yang lezat, kamu pasti akan menyukai restoran ini.
4. Gubug Makan Mang Engking Cikarang
Gubung Makan Mang Engking merupakan tempat makan yang memang sudah memiliki banyak cabang dan sudah diketahui menyajikan makanan yang lezat. Tempat makan ini juga mengusung tema saung lesehan dan pemandangan pedesaan.
5. Mang Kabayan Jababeka Cikarang
Mang Kabayan juga sudah memiliki banyak cabang dan salah satunya bisa kamu temukan di Jababeka Cikarang. Tempat makan ini menyediakan makanan sunda yang lezat. Di sini, kamu bisa memesan paket makanan yang sudah tersedia untuk keluarga. Dijamin nikmat!
6. Selera Resto
Tempat makan yang satu ini menyediakan makanan Indonesia seperti ayam bakar, gudeg, nasi uduk, nasi kuning, pecel, dan hidangan lezat lainnya. Untuk rasanya yang enak, harganya dapat dibilang ekonomis sehingga tak akan membuat kantongmu kering.
ADVERTISEMENT
Itulah 6 tempat makan di Cikarang yang lezat dan terjangkau. Pilihlah tempat makan yang sekiranya cocok dengan selera dan preferensimu, ya. Selamat menikmati makanan-makanan enak yang tersedia bersama orang tercinta!(malika)