Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Wisata Dekat Stasiun Mojokerto untuk Liburan Murah Meriah
14 Juni 2023 14:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Destinasi wisata dekat Stasiun Mojokerto bisa menjadi alternatif untuk liburan yang murah meriah. Pasalnya, wisatawan tidak perlu merogoh ongkos yang besar untuk kebutuhan transportasi.
ADVERTISEMENT
Tentunya, wisata di kawasan Mojokerto sangat beragam, mulai dari wisatawan alam, sejarah, hingga religi. Selain mudah diakses, harga tiket masuknya sangat terjangkau dan fasilitas umumnya lengkap.
Wisata Dekat Stasiun Mojokerto
Adapun wisata dekat Stasiun Mojokerto yakni sebagai berikut:
1. Coban Canggu
Jika ingin berkunjung ke wisata bernuansa alam, maka Coban Canggu bisa dijadikan alternatif untuk liburan bersama orang-orang tersayang. Wisata ini menyajikan air terjun setinggi 80 meter yang bisa disaksikan setelah menaiki 200 anak tangga.
Fasilitas di Coban Canggu juga cukup lengkap, mulai dari mushola, toilet, gazebo, hingga rumah makan. Lokasinya berada di Desa Pacet, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
2. Museum Trowulan
Mengutip buku Social Studies Visit Masyaraakt Trowulan Mojokerto oleh TIM Mahasiswa Tadris IPS 2021 IAIN Madura (2022), museum Trowulan adalah museum arkeologi yang bisa dikunjungi bagi wisatawan yang gemar dengan hal-hal berbau sejarah.
ADVERTISEMENT
Museum ini menyimpan berbagai macam prasasti dari Kerajaan Majapahit yang jumlahnya sekitar 80 ribu koleksi. Museum Trowulan berada di Jalan Pendopo Agung, Ngelinguk, Trowulan, Kota Mojokerto, Jawa Timur dan buka setiap hari pukul 08.00-15.00.
3. Candi Brahu
Selain Museum Trowulan, ada pula Candi Brahu yang berada di Jl. Candi Brahu No. 73 Siti Inggil, Bejijong, Kecamatan Trowolan, Kota Mojokerto.
Candi setinggi 27 meter ini diprediksi telah dibangun sejak masa pemerintahan Mpu Sendok. Candi Brahu buka setiap hari pukul 08.00-16.00 dan harga tiket masuknya yaitu Rp3.000 per orang.
4. Pacet Mini Park Mojokerto
Pacet Mini Park Mojokerto adalah destinasi wisata yang cocok dikunjungi bagi masyarakat yang ingin menikmati ragam wahana permainan.
Beberapa wahana permainan tersebut di antaranya yaitu ATV, flying fox, bumper boat, dan masih banyak lagi. Lokasinya berada di Jl. Mojosari Pacet Km 55, Dusun Randegan, Warugunung, Kecamatan Pacet.
ADVERTISEMENT
5. Ranu Manduro
Ranu Manduro adalah tempat wisata yang menghadirkan panorama padang rumput hijau yang dilengkapi dengan bebatuan alam bak wisata di Selandia Baru.
Lokasinya berada di Desa Manduro MG, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Wisatawan hanya perlu membayar biaya parkir kendaraan saja sebesar Rp5.000 untuk berkunjung ke tempat ini.
6. Candi Bangkal
Candi Bangkal merupakan candi peninggalan masa Majapahit yang mempunyai bentuk sangat unik. Candi peninggalan agama Hindu ini berlokasi di Dusun Bangkal, Desa Candiharjo, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto. Candi Bangkal buka mulai pukul 07.00-17.00.
Destinasi wisata dekat Stasiun Mojokerto yang disebutkan di atas bisa dijadikan alternatif untuk liburan tanpa menguras banyak uang. Lokasinya yang dekat dengan stasiun membuat wisatawan dari kota lain bisa berkunjung ke tempat liburan tersebut dengan akses yang mudah. (DLA)
ADVERTISEMENT