Konten dari Pengguna

6 Wisata Pantai di Rembang, Cocok untuk Libur Akhir Pekan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
6 Juli 2022 15:38 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
6 wisata di rembang/foto ini hanya ilustrasi dan bukan tempat aslinya. Sumber Pixabay/Walkressk.
zoom-in-whitePerbesar
6 wisata di rembang/foto ini hanya ilustrasi dan bukan tempat aslinya. Sumber Pixabay/Walkressk.
ADVERTISEMENT
Berbicara soal pantai yang ada di Rembang, tentu ini akan sangat menarik, karena Kabupaten Rembang ini berada di perbatasan laut Jawa yang langsung berhadapan dengan Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Tak heran, wisatanya memiliki banyak keindahan alam salah satunya yaitu pantai, yang menarik para wisatawan lokal maupun asing. Berikut adalah 6 wisata pantai di Rembang.
ADVERTISEMENT

6 Wisata Pantai di Rembang

Rembang merupakan kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah. Ibukotanya adalah Rembang. Kabupaten ini berbatasan langsung dengan Teluk Rembang atau laut Jawa di Utara, Kabupaten Tuban Jawa Timur berada di sebelah Timur, Sedangkan Kabupaten Blora di selatan, dan Kabupaten Pati di barat.
Dikutip dari Strategi Pengembangan Obyek Wisata Pantai di Kecamatan Sluke, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, Rinal Khaidar Ali. (2021:1) Kabupaten Rembang berbatasan langsung dengan Laut Jawa di bagian utara. Tentunya hal ini menjadikan Kabupaten Rembang memiliki banyak obyek wisata pantai.
Berikut 6 wisata pantai di Rembang:

1. Pantai Wates Pasir Putih

Salah satu pantai yang ada di Kabupaten Rembang, yang terkenal dengan pasirnya yang berwarna putih dan bersih, banyak diminati juga karena tempatnya yang mudah dijangkau.
ADVERTISEMENT
Untuk menuju Pantai Wates ini, kamu bisa melalui Jalur Pantura, lalu belok kiri menuju Dusun Wates, kemudian jika dari Alun-Alun Rembang hanya cukup memakan waktu sekitar 15 menitan saja.
Untuk jam oprasional Pantai ini buka setiap hari yaitu, Senin sampai Minggu, dari jam 06.00 hinga 17.00. Kamu bisa mengunjunginya setiap hari kapanpun kamu mau.
Untuk bisa memasuki kawasan ini kamu cukup dengan membayar parkir saja. Berikut rinciannya:
Tiket Parkir Mobil : Rp.10.000,00
Tiket Parkir Motor : Rp.5000,00
Tiket Parkir Elf :Rp.15.000,00
Tiket Parkir Bus :Rp.20.000,00

2. Pantai Karangjahe

Pantai yang selanjutnya yaitu Pantai Karangjahe, yang berada di Rembang lebih tepatnya di Kecamatan Punjulharjo. Sesuai dengan namanya yaitu Karangjahe, di sana Anda akan disuguhkan dengan keindahan terumbu karang yang menyerupai tumbuhan Jahe.
ADVERTISEMENT
Untuk bisa memasuki pantai ini gratis, Anda cukup membayar tiket parkir saja. Berikut rinciannya:
Kendaraaan roda 2 : Rp.5000,00
Mobil pribadi : Rp.10.000,00
Mobil Elf : Rp.15.000,00
Mobil Bus sedang : Rp.25.000,00
Mobil Bus Besar : Rp.50.000,00
Lokasi pantai ini berada tepat di Desa. Jetakbelah, Kec. Punjulharjo, Kab. Rembang, Prov. Jawa Tengah 59219, Indonesia.
Jam operasional pantai ini setiap hari buka dari mulai pukul 06.00 hingga pukul 17.00. Adapun waktu terbaik untuk mengunjungi pantai ini adalah di pagi hari atau di sore hari.
ADVERTISEMENT

3. Pantai Bahari Dampo Awang

Pantai selanjutnya yang ada di Rembang yaitu, pantai Bahari Dampo Awang, tempat rekreasi Dampo Awang adalah tempat yang terkenal dengan tamannya yang indah, jembatan yang berama Zen Channel, dan juga Gazebo yang cocok untuk bersantai sambil menikmati indahnya pantai Dampo Awang.
Untuk lokasinya berada di Rembangan, Tasikagung, Kec. Rembang, Kab. Rembang. Untuk bisa masuk kawasan pantai ini kamu cukup membayar Rp.5000,00 saja, sangat murah bukan? Dengan harga segitu kamu bisa menikmati indahnya pantai Dampo Awang.
Pantai ini buka setiap hari, kecuali untuk hari Jumat di tutup, untuk hari Senin sampe Sabtu buka, yaitu mulai dari pukul 07.00 hingga 20.00, namun, untuk hari Minggu dari pukul 07.00 hingga 17.00. Jembatan dan Taman adalah spot foto paling favorit anak-anak muda.
ADVERTISEMENT

4. Pantai Jatisari

Pantai Jatisari adalah tempat yang cocok untuk orang yang sedang mencari ketenangan, karena, kita akan di suguhkan dengan pemandangan panntai yang luar biasa. Keindahan dari pantai ini adalah perpaduan dari deburan ombak di pesisir pantai yang jernih dan juga di kelilingi tebing-tebing yang tinggi.
Pantai ini berlokasi di area sawah atau kebun, Jatisari, Kec. Sluke, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah, untuk bisa memasuki pantai ini cukup dikenankan Rp.5000/orang saja, dengan begitu Anda sudah bisa mengelilingi pantai Jatisari ini. Pantai ini buka setiap hari dari mulai pukul 08.00-18.00 WIB, jadi Anda bisa mengunjunginya kapanpun yang Anda inginkan.

5. Pantai Caruban

Pantai dengan pasir putih yang kekuningan yaitu pantai Caruban, pantai menjadi salah satu destinasi wisata yang sangat populer. Selain itu, yang menjadi daya tarik pantai ini adalah dengan pemandangan pohon cemara yang sangat rindang dan juga ombaknya yang begitu tenang.
ADVERTISEMENT
Pantai ini berlokasi di Ambak dan Sawah, Desa Gedongmulyo, Kec. Lasem, Kab. Rembang, Jawa Tengah. Untuk jam operasional setiap harinya berbeda-beda yaitu, hari Senin: 05.00-18.00 WIB. Selasa: 05.00-18.30 WIB. Rabu: 05.00-18.45 WIB. Kamis: 08.00-19.00 WIB. Jumat: 08.00-18.15 WIB. Dan untuk Sabtu-Minggu: tutup, mungkin ini sangat berbeda dari tempat lain karena, di hari weekend tempat ini tutup.
Untuk memasuki kawasan pantai ini kamu cukup membayar Rp.5000 saja. Pantai ini sangat cocok untuk orang-orang yang suka berkemah karena, disana menyediakan spot untuk berkemah, kitab isa mendengarkan deburan ombak dari dalam tenda.

6. Pantai Dasun

Yang terakhir ada Pantai Dasun. Pantai ini tidak sebanyak pantai-pantai lainnya yang berada di Lasem. Namun, pantai ini sangat bersih dan tenang. Selain itu juga, banyak pohon cemara yang membuatnya menjadi teduh.
ADVERTISEMENT
Lokasi pantai ini di Dasun, Kec. Lasem, Kab. Rembang, Jawa Tengah. Pantai ini buka setiap hari dari mulai pukul : 06.00-18.00 WIB. Dan untuk bisa memasuki pantai ini geratis, meskipun gratis dan gaada penjaganya Anda jangan buang sampah sembanrangan harus tetap menjaga kebersihan.
Tempat ini juga sangat cocok untuk berkemah, karena bisa berkemah di pesisir pantai bawah pohon cemara yang rindang dan teduh.
Nah, itulah 6 wisata pantai di Rembang dari mulai lokasi, harga tiket dan jam operasionalnya. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi bagi kamu yang ingin berlibur bersama orang tercinta.(LMN)