Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
7 Kue Khas Jogja yang Cocok Dijadikan Oleh-Oleh
9 Juli 2023 17:10 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kota bersejarah ini memiliki makanan yang enak dan murah. Para pengunjung dapat menemukan berbagai jenis oleh-oleh mulai dari yang manis hingga asin.
Dikutip dari website Visiting Jogja visitingjogja.jogjaprov.go.id, para pengunjung yang hendak membeli oleh-oleh dapat berkunjung ke Pasar Beringharjo dan Brokiss Jogja.
Rekomendasi Kue Khas Jogja
Berwisata ke suatu daerah tak lengkap jika tidak membawa oleh-oleh untuk orang terdekat. Tentunya masing-masing daerah memiliki ciri khas kuliner yang berbeda, termasuk Yogyakarta.
1. Bakpia
Bakpia merupakan oleh-oleh terkenal dan legendaris dari Yogyakarta. Kue ini sudah ada sejak tahun 1948. Ada banyak gerai bakpia ternama di Yogyakarta, seperti Bakpia Pathok 25, Bakpia Kurnia Sari, Bakpia Citra Premium, dan masih banyak lagi.
Setiap gerai memiliki ciri khas tersendiri sehingga para pengunjung bisa memilih sesuai dengan selera. Tetapi, jika ingin membeli bakpia untuk dijadukan oleh-oleh, lebih baik memilih bakpia kering karena lebih tahan lama.
ADVERTISEMENT
2. Yangko
Oleh-oleh khas Jogja berikutnya adalah yangko. Makanan ini terbuat dari pasta tepung ketan dan dibungkus dengan tepung gula. Teksturnya yang kenyal membuat yangko hampir mirip dengan mochi.
Kue khas Jogja ini berbentuk persegi dan berukuran kecil. Biasanya, yangko diisi dengan campuran pure kacang dan gula.
3. Kue Mata Kebo
Kue ini memiliki nama yang unik karena disamakan dengan mata kerbau. Padahal, kue ini sama sekali tidak mirip dengan mata milik hewan ternak manusia itu meski sama-sama tampak bulat.
Ada pula yang menamai kue ini dengan nama kue roda. Kue roda merupakan sebutan yang pas karena kuenya memang mirip seperti roda yang sedang tergeletak.
Kue ini merupakan makanan yang tampak menarik karena punya warna yang cerah. Kue ini terbuat dari bahan utama berupa singkong. Adonan akan diberi sebatang pisang di atasnya dan dibungkus menggunakan daun pisang. Kemudian, kue ini dikukus selama beberapa menit hingga matang.
ADVERTISEMENT
4. Kue Kipo
Kue kipo adalah kue khas Jogja yang berasal dari Kotagede, sebuah daerah di bagian selatan kota Yogyakarta. Kue kipo memiliki bentuk yang unik. Antara bagian bawah dan atas kue memiliki bentuk yang berbeda, yaitu warna kehijauan.
Kue kipo terbuat dari beras ketan, kelapa dan daun suji ditambah gula kelapa sebagai pemanis. Semua bahan tersebut merupakan hasil pertanian yang umumnya diproduksi di Jogja dan sekitarnya. Kue ini memiliki tekstur yang kenyal dan rasa yang manis.
Kue kipo memiliki sejarah yang panjang. Kue ini konon sudah dikenal sejak abad ke-16 dan menjadi makanan favorit Sultan Agung, penguasa Mataram di masa lalu.
5. Geplak
Selain yangko, Jogja juga punya geplak yang terbuat dari campuran tepung ketan dan gula kelapa yang dikukus hingga mengeras. Makanan khas kota Bantul ini memiliki rasa manis dan asin yang bisa pengunjung beli di toko-toko yang menjual makanan manis khas jogja.
ADVERTISEMENT
6. Ukel dan Banjar
Ukel adalah jajanan khas Kotagede yang terbuat dari tepung ketan, gula, telur, dan garam. Jajanan ini berbentuk seperti angka delapan dan dilumuri gula. Sedangkan banjar adalah bentuk ukel yang belum dilumuri gula.
7. Brownies Ubi Ungu
Saat berlibur ke Jogja, jangan lupa untuk memborong brownies ubi ungi sebagai oleh-oleh khas Kota Pelajar ini. Apalagi jika wisatawan termasuk tipe orang yang menyukai kue basah.
Tak hanya memiliki cita rasa yang lezat, brownies yang terbuat dari ubi ungu ini juga mengenyangkan karena tinggi karbohidrat. Makanya, tak heran jika kue basah ini kerap menjadi buah tangan andalan para wisatawan.
Itulah rekomendasi kue khas Jogja yang enak dan cocok dijadikan oleh-oleh untuk orang terdekat. Semoga membantu! (GIN)
ADVERTISEMENT