Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
7 Pemakaman Mewah di Indonesia dengan Harga Fantastis
8 Desember 2023 21:57 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pemakaman merupakan tempat istirahat terakhir manusia, pada umumnya terkesan seram dan dibuat seadanya saja. Namun, ada tempat pemakaman termahal di Indonesia yang buat masyarakat terkejut saat mengetahui harganya.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya properti seperti rumah yang bisa mewah, pemakaman-pemakaman di Indonesia juga bisa sama megahnya. Normalnya, tanah pemakaman umum sudah cukup mahal harganya.
Dikutip dari website resmi jakarta.go.id, harga sewa tanah makam untuk jangka waktu 3 tahun tercatat mulai dari Rp50 ribu sampai Rp150 ribu, tergantung jenis blok.
Harga tersebut belum termasuk pemakaian peralatan dan peralatan jenazah serta kendaraan pengantar mayat.
7 Pemakaman Mewah di Indonesia
Berikut adalah pemakaman mewah di Indonesia dengan harga fantastis:
1. Lestari Memorial Park
Pemakaman terletak di Karawang Barat, Jawa Barat. Harga pemakaman yang ditawarkan juga beragam
2. San Diego Hills
Kompleks pemakaman mewah San Diego Hills terletak di Karawang, Jawa Barat dan merupakan salah satu unit usaha dari PT. Lippo Karawaci Tbk.
ADVERTISEMENT
Banyak fasilitas yang tersedia seperti taman pemakaman yang eksklusif, danau dengan luas 8 ha, gereja kecil (kapel), musala, restoran, jogging track, kolam renang, penjual bunga hingga toko hadiah.
San Diego Hills menawarkan beberapa tipe pemakaman, mulai tipe single hingga private. Untuk harga pemakaman tipe single harganya kisaran Rp37 juta-Rp84 juta.
3. Raudhatul Jannah Memorial Park
Raudhatul Jannah Memorial Park adalah pemakaman khusus umat Islam. Sama seperti San Diego Hills, pemakaman ini dikembangkan PT. Lippo Karawaci Tbk.
Letaknya di Jalan Kuta Tandingan, Margakaya, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang.
Kompleks Raudhatul Jannah dilengkapi fasilitas mewah dan lengkap. Pemakaman ini menawarkan 5 tipe kavling dengan harga yang ditawarkan mulai dari Rp39 juta untuk tipe single.
4. Graha Sentosa Memorial Park
Pemakaman Graha Sentosa Memorial Park terletak di Karawang, Jawa Barat. Pemakaman ini memiliki luasan kurang lebih 50 hektare (ha).
ADVERTISEMENT
Fasilitas yang disediakan di antaranya seperti tempat berjalan yang panjang, paviliun, danau, dan rumah duka 24 jam. Harga pemakamannya dibanderol mulai dari Rp40 juta.
5. Pemakaman Gunung Gadung
Pemakaman ini terletak di Cipaku, Kota Bogor yang dikhususkan untuk kalangan Tionghoa. Dengan luas mencapai 120 ha, harga pemakaman yang ditawarkan untuk ukuran 4x4 meter serta bangunannya dibanderol Rp50 juta.
6. Heaven Memorial Park
Terletak di Jalan Buanajaya, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor. Pemakaman khusus untuk Tionghoa ini memakai konsep Pegunungan Guilin. Adapun pemakaman ini ada sejak 2002 di tanah seluas 125 ha.
Tipe pemakaman yang ditawarkan antara lain single, gold, dan platinum. Untuk tipe single harganya Rp27,3 juta, gold harganya Rp35,9 juta, dan platinum Rp39,9 juta.
7. Al-Azhar Memorial Garden
Ini adalah pemakaman khusus umat Islam yang terletak di Jalan Raya Peruri, Desa Pinayungan, Telukjambe Timur, Karawang. Pemakaman ini dikelola oleh Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar di tanah seluas 25 ha.
ADVERTISEMENT
Fasilitasnya antara lain rest area, masjid, lokasi makam yang dapat ditemukan dengan mudah, sertifikat lahan makam, perawatan area makam secara rutin. Tersedia 3 tipe kavling, yakni single, double, dan family. Harganya dibanderol mulai dari Rp25 juta.
Itulah 7 pemakaman mewah di Indonesia dengan harga fantastis, semoga bermanfaat. (Bay)