Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Rekomendasi Cafe di Makassar untuk Nugas Bareng Teman
19 Juli 2022 15:26 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi kamu mahasiswa di Kota Makassar tak perlu bingung lagi jika ingin mencari rekomendasi cafe di Makassar untuk nugas. Pasalnya sekarang sudah banyak cafe di kota tersebut yang memang cocok untuk nongkrong ataupun nugas bareng teman-teman.
ADVERTISEMENT
Kira-kira di mana saja lokasi cafe tersebut dan apa saja keunggulannya? Jika kamu penasaran ikuti terus informasi menarik di bawah ini.
7 Rekomendasi Cafe di Makassar untuk Nugas Bareng Teman
1. Urbanistbox
Rekomendasi cafe di Makassar untuk nugas bareng teman-teman yang pertama bisa kamu coba adalah Urbanistbox Cafe. Dikutip dari akun Instagramnya @urbanistbox.id, lokasi cafe ini ada di Jl. Pelita Raya No.41. Tepatnya di Balla Parang Kec.Rappocini, Kota Makassar.
Desain tempat ini dibuat lucu, dan juga menyuguhkan konsep food court yang asik untuk nugas, nongkrong, maupun co-working space.
Jam bukanya setiap hari sedang menu yang ditawarkan ada banyak mulai dari camilan hingga makanan berat. Kamui juga bisa ngopi-ngopi di sini dengan harga yang serba terjangkau tentunya.
ADVERTISEMENT
2. Mark Trees Cafe
Berdasarkan informasi dari akun Instagram @marktrees.cafe, lokasi cafe ini ada di Jl. Gunung Batu Putih Bundar No.2 Makassar. Sedang jam operasionalnya setiap hari mulai pukul 09.00-23.00 WITA.
Konsep cafenya adalah outdoor, tapi kamu juga bisa memilih indoor yang sudah full AC. Tersedianya Wi-Fi yang kencang membuat cafe ini cocok untuk nugas ataupun mabar game online. Tentunya dengan harga yang sesuai kantong pelajar atau mahasiswa.
3. Warkop Toddopuli
Selain buka 24 jam, tempat ini sangat cocok untuk nugas karena dilengkapi Wi-Fi yang kencang. Minumannya tak hanya menyediakan aneka kopi tapi juga ada lemon tea dan moccacino.
Sedang makanannya mulai dari roti bakar, pisang krispy, dan lain sebagainya. Alamat tempat nongkrong ini ada di Jalan Pasar Toddopuli, Paropo, Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan
ADVERTISEMENT
4. Zodiak Cafe
Jika kamu menyukai suasana outdoor dan indoor cafe, tempat ini sangat cocok untukmu. Selain itu akses internet yang kencang juga akan mendukung kelancaran saat mengerjakan tugas di cafe.
Terlebih lagi ada beragam menu yang lezat dan cafe ini juga sudah buka hingga 24 jam.
Alamat: Jalan Botolempangan 72, Makassar.
5. De Oxford Cafe
Selain cocok untuk nugas, cafe ini juga pas untuk nongkrong atau kopdar. Banyak juga terdapat spot foto yang kece dan uniknya lagi kamu bisa menikmati kopi Toraja serta berbagai makanan ala cafe.
Alamat: Jl. G. Bawakaraeng No.111/F, Tompo Balang, Kec. Bontoala, Kota Makassar
6. Pod Coffe Makassar
Di sini kamu bisa puas nongkrong lama-lama atau ngerjain tugas dikarenakan cafenya buka 24 jam full. Jika kamu tertarik untuk menikmati sajian kopinya langsung saja datang ke Jalan Somba Opu nomor 59 Makassar
ADVERTISEMENT
7. Corner Stop
Rekomendasi cafe di Makassar untuk nugas bareng teman yang terakhir adalah Corner Stop Cafe. Selain nyaman untuk ngumpul-ngumpul, cafe ini juga menyediakan kopi khas yang nikmat. Menu andalannya yakni Sanggara Peppe dan Kopi Master.
Alamat: Jalan Pendidikan 1 Blok B4, nomor 29, Tidung, Rappocini, Makassar.(Novi)