Konten dari Pengguna

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Skotlandia untuk Traveler

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 September 2022 15:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cairngorms National Park tempat wisata di Skotlandia, foto oleh Ali Elliott di Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Cairngorms National Park tempat wisata di Skotlandia, foto oleh Ali Elliott di Unsplash
ADVERTISEMENT
Skotlandia memiliki banyak destinasi wisata yang indah dan bak negeri dongeng. Jika kamu ingin jalan-jalan ke sana ketahui dulu beberapa tempat wisata di Skotlandia yang sering dikunjungi traveler.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman p2k.unhamzah.ac.id, Skotlandia merupakan negara anggota dari Britania Raya dengan batas selatannya adalah Inggris. Nah di bawah ini daftar rekomendasi tempat wisata yang ada di sana.

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Skotlandia untuk Traveler

Edinburg Castle, Gambar oleh Walkerssk dari Pixabay

1. Edinburgh Castle

Tempat wisata di Skotlandia ini paling dikenal di kalangan wisatawan. Selain memiliki nilai sejarah, kastil ini juga merupakan tempat tinggal raja dan ratu Skotlandia.
Sebagai informasi, Edinburgh juga merupakan ibu kota Skotlandia dan menjadi kota terbesar kedua setelah Glasgow. Bahkan menjadi salah satu pusat keuangan terbesar di Eropa.

2. Glasgow

Kota ini memiliki banyak taman yang indah dan fasilitas yang modern. Terdapat juga galeri seni, museum, dan berbagai festival yang akan menarik minat para wisatawan.
Selain itu kota ini juga pernah menjadi kota industri terkemuka di dunia dan dijuluki ibu kota minyak Eropa.
ADVERTISEMENT

3. Inverness

Kota yang berada di ujung timur Skotlandia ini mempunyai Kastil Inverness dan Sungai Ness yang indah. Terdapat juga taman bermain, museum dan galeri seni, serta kota tua yang akan menyemarakkan liburanmu di sana.

4. Loch Ness

Danau ini sudah terkenal hingga ke penjuru dunia, termasuk legendanya tentang monster Nessie yang konon tinggal di sini. Terdapat juga kastil Urquhart yang menambah keindahan tempat ini.

5. Cairngorms National Park

Taman terbesar di Britania Raya ini menawarkan keindahan perbukitan khas Skotlandia. Lokasinya sekitar 2 jam saja dari Kota Edinburgh.

6. Isle of Skye

Bagi kamu yang suka hiking, camping, atau trekking, pasti menyukai tempat wisata yang satu ini. Selain panorama tebing yang indah terdapat juga kastil kuno dan danau-danau.

7. Isle of Arran

Destinasi wisata ini dapat ditempuh 2,5 jam saja dari Kota Glasgow. Selain bisa menikmati pemandangan yang memukau, pengunjung juga bisa hiking di sini. Tempat ini terbagi menjadi dua bagian yakni dataran tinggi dan dataran rendah.
ADVERTISEMENT
Itulah daftar tempat wisata di Skotlandia yang bisa dijadikan referensi untuk para traveler. Jangan lupa siapkan budget dari sekarang jika ingin ke sana.(novi)