Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Tempat Nongkrong dengan View Laut di Bali
27 Agustus 2022 16:25 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sedang bingung mencari tempat nongkrong dengan view laut di Bali yang suasananya asyik dan kekinian? Jika iya simak baik-baik informasi menarik di bawah ini ya.
ADVERTISEMENT
Pastinya nanti kamu akan menemukan cafe maupun restoran dengan gaya unik dan menarik serta pemandangan yang indah tentunya. Berikut ini informasi selengkapnya.
7 Tempat Nongkrong dengan View Laut di Bali
1. The Lawn Canggu
Tempat nongkrong dengan view laut di Bali ini menawarkan keindahan sunset yang sayang untuk kamu lewatkan. Menariknya selain ada meja dan kursi, pengunjung juga bisa memilih duduk di karpet. Jadi suasana nongkrong terasa seperti piknik di pinggir pantai.
Mengutip website resminya thelawncanggu.com, menu yang ada di sini seperti pasta, pizza, salad, ikan laut, ayam, dan lain sebagainya. Sedangkan lokasinya ada di Jl. Pura Dalem, Canggu Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.
2. Kaki Lima By The Sea
Lokasinya ada di Jl. Pantai Batu Bolong, Canggu, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Restoran ini mengusung gaya gipsy yang penuh warna.
ADVERTISEMENT
Pengunjung juga disediakan tikar dan meja kecil yang menjadikan suasana lebih nyaman. Sambil menikmati semilir angin pantai kamu bisa memesan menu BBQ ataupun tapas.
3. El Kabron
Ingin mencicipi hidangan ala Spanyol sambil menikmati pemandangan pantai yang indah? Kamu bisa datang ke restoran ini bersama teman-teman tongkronganmu.
Berdasarkan informasi dari situs resminya elkabron.com, lokasi tepatnya ada di Jl. Pantai Cemongkak, Pecatu, Bali.
4. La Laguna Canggu
Cafe ini bergaya vintage gipsy dengan suasana alami dan juga romantis. Di sini juga banyak tersedia spot foto yang instagenic. Menu yang bisa kamu pesan seperti salad, sandwich, tapas, gazpacho soup, dan lain sebagainya.
Alamatnya ada di Jalan Pantai Kayu Putih Berawa, Tibubeneng, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali
ADVERTISEMENT
5. Penida Colada
Berlokasi di Jl. Raya Toyapakeh Sampalan, Ped, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali, cafe ini menawarkan pemandangan laut yang indah.
Selain itu arsitektur yang menarik dan suasana yang asyik dan santai akan membuatmu betah nongkrong bersama teman-teman di sini.
6. Bukit Segara
Cafe yang satu ini juga cocok dijadikan spot sunset. Tak hanya bisa nongkrong, kamu juga bisa menginap di Villa Bukit Segara. Lokasinya ada di Bunutan, Abang, Kab. Karangasem, Bali.
7. Next Level Cafe Ceningan
Tempat nongkrong dengan view laut di Bali yang terakhir ada di daerah Ceningan. Tepatnya di Dusun Ceningan kawan, Lembongan, Nusa Penida, Lembongan, Kabupaten Klungkung, Bali. Kamu bisa menyantap sajian seafood, cocktail lokal, hingga smoothie bowls.
Setelah mengetahui lokasi dan menu yang disajikan, kira-kira tempat nongkrong mana nih yang ingin kamu kunjungi bersama teman-teman? (Novi)
ADVERTISEMENT