Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Wisata di Cikampek untuk Liburan Lebaran
30 Maret 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Berbagai tempat wisata di Cikampek dapat menjadi pilihanmu pada masa libur Lebaran.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Perencanaan Pengembangan Wisata Alam dan Pendidikan Lingkungan di Kawasan Hutan dengan Tujuan Khusus (KHDTK) Cikampek, Bambang S, (2012:1), Cikampek terus mengembangkan potensi wisatanya untuk meningkatkan ekonomi masyarakat setempat.
Wisata di Cikampek yang Asik
Berikut ini deretan tempat wisata di Cikampek untuk liburan Lebaran:
1. Taman Rusa Pupuk Kujang
Taman Rusa yang cukup luas ini berlokasi di depan gedung utama Pupuk Kujang.
Di depan Taman Rusa terdapat halte yang bisa dijadikan sebagai tempat duduk sembari melihat rusa. Rusa-rusa tersebut didatangkan langsung dari Kebun Raya Bogor.
Lokasi: Jalan Ir. A. Salmon Mustofa, Kalihurip, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat.
2. Kolam Renang Pucung Cikampek
Kolam renang ini bisa menjadi salah satu referensi untuk berekreasi bersama keluarga saat libur Lebaran. Anak-anak pasti senang bermain di sini.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jalan Mashudi No. 30, Pucung, Kota Baru, Karawang, Jawa Barat.
3. Rimba Riset Kebon Kembang
Rimba Riset adalah sebutan bagi sebuah hutan yang berada di samping timur Kecamatan Cikampek. Masyarakat setempat lebih mengenal kawasan ini dengan sebutan Kebon Kembang.
Memasuki tempat ini pengunjung akan langsung disambut dengan pemandangan yang sangat asri dan udara yang sejuk.
Lokasi: Cikampek Timur, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat.
4. Planet Waterboom Cikampek
Planet Waterboom Cikampek adalah taman air terbaik bagi kamu berlibur bersama keluarga.
Lokasi: Jalan Sukasari, Sukasari, Kecamatan Purwasari, Karawang, Jawa Barat.
5. Museum Lokomotif Kereta Stasiun Cikampek
Tempat wisata yang satu ini akan cocok untuk kamu yang ingin mengetahui sejarah kereta api. Di museum ini terdapat banyak sisa-sisa kereta api peninggalan zaman Belanda.
Lokasi: Jalan Raya Cikampek - Parakan, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
6. Situ Kamojing
Danau buatan ini memiliki luas 62 hektare. Tempat ini sering dikunjungi wisatawan untuk bersantai sambil menunggu matahari terbenam. Pemandangan indah pada senja hari akan memanjakan mata.
Lokasi: Kamojing, Kecamatan Cikampek, Karawang, Jawa Barat.
7. Pohon Miring Pancawati
Tempat wisata ini viral di media sosial karena keunikannya. Pepohonan yang ada di sini adalah pohon lamtoro atau sejenis petai cina.
Pohon-pohon tersebut melengkung membentuk terowongan. Pemandangan yang sangat bagus ini sayang sekali kalau dilewatkan.
Lokasi: Jalan Pohon Miring, Pancawati, Kecamatan Klari, Karawang, Jawa Barat.
Nah, itulah beberapa wisata di Cikampek yang seru untuk kamu menghabiskan waktu libur Lebaran setelah Ramadhan 2023.