Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
8 Rekomendasi Wisata Alam Jepara untuk Healing
4 Juni 2022 16:20 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Setiap daerah mempunyai ciri khas dan keunikan sendiri. Begitu pula dengan Jepara yang terkenal dengan tempat wisata alamnya. Tempat wisata alam biasanya cocok untuk tempat healing karena bisa menyegarkan mata dengan pemandangan alami yang indah. Melalui artikel ini kami akan merekomendasikan wisata alam Jepara yang cocok untuk healing.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resmi visitjawatengah.jatengprov.go.id/ Kabupaten Jepara terletak di bagian utara dari Provinsi Jawa Tengah. Berbatasan langsung dengan Laut Jawa di utara dan barat, membuat Jepara memiliki banyak pantai dan wisata alam yang berhubungan dengan laut.
8 Rekomendasi Wisata Alam Jepara untuk Healing
Simak rekomendasi wisata alam di Jepara yang cocok untuk healing berikut ini.
1. Taman Nasional Karimunjawa
Tempat wisata yang terkenal ini tentu wajib kamu kunjungi. Keindahan alamnya sangat memanjakan mata dan sangat cocok untuk healing. Kamu juga bisa melihat berbagai biota laut, bermain di pantai dan juga wisata kuliner.
Alamat: Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
2. Danau Blingoh
Danau yang mempunyai tampilan yang berbeda dari danau-danau kebanyakan ini menjadi alasan mengapa Danau Blingoh ramai dikunjungi. Daya tarik berupa bebatuan kapur berwarna putih di sekeliling danau serta air danau yang berwarna hijau kebiruan membuat danau ini semakin menawan.
ADVERTISEMENT
Alamat: Desa Blingoh, kecamatan Donorojo, kabupaten Jepara, Jawa Tengah
3. Pantai Pungkruk
Tempat wisata yang banyak ada di Jepara adalah pantai. Salah satunya Pantai Pungkruk di mana kamu tidak hanya bisa menikmati keindahan alam, tapi juga menikmati makanan-makanan yang lezat. Tempat ini merupakan tempat wisata kuliner terbesar dengan pemandangan laut yang mengagumkan. Sehingga tempat ini sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan.
Alamat: Desa Mororejo, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
4. Pulau Panjang
Pulau yang terlalu padat dengan pengujung ini bisa jadi pilihan kamu untuk berkunjung dan menginap di sana. Tempat wisata ini sangat tenang sehingga kamu seperti sedang menginap di pulau pribadi. Aktivitas yang bisa dilakukan di sana sangat beragam, seperti berkemah, bersepeda hingga snorkeling.
ADVERTISEMENT
Alamat: Ujung Batu, Kec. Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
5. Pantai Ombak Mati
Tidak adanya ombak di pantai ini membuat pantai ini diberi nama Pantai Ombak Mati. Suasana lautan yang tenang, membuat para wisatawan menyukai tempat ini untuk bersantai dan menikmati pemandangan laut yang menyegarkan. Berhubung pantai ini cenderung sepi, pengunjung jadi bisa merasakan pantai yang seolah milik sendiri.
Alamat: Pantai Bondo, Rw. I, Bondo, Bangsri, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
6. Hutan Wisata Sreni
Salah satu tempat wisata yang diminati di Jepara adalah Hutan Wisata Sreni. Di sini kamu dapat melihat keindahan hutan pinus dengan udara yang sejuk. Ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan seperti berfoto dan juga berkemah di sini.
ADVERTISEMENT
Alamat: Desa Bategede Kecamatan Nalumsari, Jepara, Jawa Tengah
7. Puncak Distoroto
Tempat wisata ini memanfaatkan kekayaan alam yang ada di Desa Damarmulan, Kecamatan Keling, berupa dataran tinggi di bawah Gunung Muria. Suasana yang sejuk dan penuh dengan pohon pinus yang rimbun membuat tempat ini cocok dijadikan tempat healing sambil menikmati pemandangan Kabupaten Jepara dari ketinggian.
Alamat: Desa Damarwulan, Kec. Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
8. Air Terjun Nganten
Air terjun yang berlokasi kurang lebih 17 km dari pusat kota Jepara ini menawarkan panorama pegunungan, sungai dan sawah yang menakjubkan. Suasana yang tenang dan udara sejuk sangat cocok untuk bersantai menghilangkan penat.
Alamat: Dukuh Turung, Desa Tanjung, Kecamatan Pakis Aji, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah
ADVERTISEMENT
Itulah 8 rekomendasi wisata alam Jepara yang cocok untuk jadi tempat healing kamu. Semoga artikel ini bisa membantu kamu yang sedang mencari tempat liburan ya!(Prima)