Konten dari Pengguna

8 Wisata K-POP di Indonesia dengan Tema Korea Selatan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
15 Juli 2022 19:49 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
wisata k-pop di indonesia/gambar hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. sumber foto : unsplash/kseniya.
zoom-in-whitePerbesar
wisata k-pop di indonesia/gambar hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. sumber foto : unsplash/kseniya.
ADVERTISEMENT
Halyu dari Korea Selatan memberikan dampak yang besar ke seluruh dunia, salah satunya di Indonesia. Dampak tersebut juga merambah restoran, destinasi liburan hingga baju tradisional, yang dibuat mirip dengan Negeri Gingseng tersebut. Inilah 8 tempat wisata K-POP di Indonesia dengan tema Korea Selatan, lengkap dengan harga tiket, lokasi, dan jam bukanya.
ADVERTISEMENT
Terdapat delapan tempat wisata K-POP di Indonesia populer serta hits, banyak dikunjungi anak muda, terutama penggemar K-POP, yang tersebar di berbagai provinsi dan kota.

8 Wisata K-Pop di Indonesia

Dikutip dari buku, ETNOGRAFI KULINER: Makanan dan Identitas Nasional oleh adzkiyak (2021), Indonesia merupakan salah satu negara yang terkena dampak globalisasi dari negara Korea.
Munculnya tempat kuliner yang menjual makanan Korea seperti topokki, kimchi, jajangmyeon, dan lain-lain lebih dapat menarik perhatian pembeli. Terdapat juga objek wisata menarik yang dapat kamu kunjungi, di antaranya.

1. Wisata K-POP Indonesia di Lembah Harau

Rekomendasi pertama yaitu Lembah Harau yang berada di Sumatera Barat, tepatnya di Kecamatan Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Provinsi Sumatera Barat. Terdapat berbagai bangunan unik, yang ada di Indonesia, Eropa hingga Korea Selatan.
ADVERTISEMENT
Salah satu bangunan berwarna cokelat, dengan desain mirip sekolah di Korea Selatan , serta bangunan rumah yang disebut kampung Korea. Tiket masuknya Rp 20.000 per orang, namun setiap mampir ke kampung yang lain menambah Rp 20.000. Jam buka setiap hari 09.00 – 17.00 WIB.

2. Wisata K-POP Indonesia The Lost World Castle

The Lost World Castle berada di Jl. Petung Merapi, Petung, Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Buka setiap hari 07.00–18.00 WIB.
Objek wisata yang menyediakan replika kerajaan Korea Selatan serta Jepang, tersedia penyewaan baju hanbok Rp 25.000 tanpa batas waktu, tiket masuknya Rp 30.000 orang. Untuk setiap spot foto dikenai biaya Rp 10.000.

3. Wisata K-POP Indonesia Little Seoul Bandung

Tempat ketiga wisata bagi penggemar K-POP Indonesia yaitu, Little Seoul Bandung. Alamat lengkapnya Jl. Sawunggaling No.10, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat. Jam buka setiap hari 10.00–22.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Terdapat banyak spot foto yang dibuat mirip dengan rumah tradisional, kerajaan, dan icon negara Korea Selatan. Selain itu, kamu bisa mencicipi masakan Korea seperti odeng, tteokbokki dan masih banyak lagi. Biaya tiket masuk ke Little Seoul Bandung Gratis, sewa hanbok Rp 100.000 per jam, harga makanan mulai Rp 10.000.

4. Wisata K-POP Indonesia Chingu Cafe

Rekomendasi tempat wisata kulineran hidangan Korea Selatan dapat kamu kunjungi, yaitu Chingu Cafe. Lokasinya di Jl. Kaliurang Jl. Pandega Karya KM.5,6 No.18, Manggung, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Selain itu kafe ini di desain mirip seperti di Korea Selatan, termasuk bangunan yang mirip Hanok Village, jadi spot foto yang menarik. Harga menu makanan mulai Rp 15.000 - Rp 30.000 per porsi.
ADVERTISEMENT

5. Wisata K-POP Indonesia Wisata Korea Fantasy

Wisata Korea Fantasy berada di Argorejo, Manggis, Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, Jawa Timur. Objek wisata yang menyediakan banyak spot foto menarik dengan tema Korea Selatan. Tiket masuk Rp 12.000, untuk sewa hanbok dewasa Rp 20.000 per 20 menit. Jam buka setiap hari 08.00–17.00 WIB.

6. Wisata K-POP Indonesia Puri Maerokoco

Puri Maerokoco merupakan tempat wisata terkenal se-Jawa Tengah, terdapat berbagai replika rumah tradisional dari Sabang sampai Merauke, serta ikon unik dari negeri Ginseng dan Matahari Terbit.
Lokasinya di Jl. Puri Anjasmoro, Tawangsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah, sekitar kawasan PRPP. Tiket masuk Rp 15.000 per orang, untuk jam kunjungan 07.00–18.00 WIB setiap hari.

7. Wisata K-POP Indonesia Kampung Korea

Tempat wisata Kampung Korea pertama yang berada di Jl. Banten No.7, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat. Buka setiap hari Senin-Jumat (09.00–21.00 WIB) dan Sabtu-Minggu (08.00–21.00 WIB).
ADVERTISEMENT
Bangunan yang dibuat mirip dengan Istana Gyeongbok, lengkap dengan hiasan bunga-bunga imitasi, yang muncul saat musim semi di Korea Selatan. Tiket masuk Kampung Korea, saat hari kerja (Rp 10.000) dan akhir pekan (Rp 15.000).

8. Wisata K-POP Indonesia Taman Bunga Celosia

Taman Bunga Celosia merupakan kebun bunga, yang menyediakan spot foto menarik dari berbagai negara, termasuk Korea Selatan. Lokasinya di Jl. Candi Gedong Songo No.KM, RW.5, Beroken, Candi, Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Tiket masuk ke Taman Bunga Celosia saat hari kerja (Rp 20.000) dan akhir pekan (Rp 25.000), dengan jam kunjungan setiap hari 08.00–17.00 WIB.
Demikian ulasan tempat wisata K-POP di Indonesia dengan tema Korea Selatan.(Fiqa)