Konten dari Pengguna

8 Wisata Pulau di Lampung yang Patut Dikunjungi Wisatawan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
8 Juli 2022 23:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
8 Wisata Pulau di Lampung yang Patut Dikunjungi Wisatawan/ Foto Ini Hanya Ilustrasi dan Bukan Tempat Asli, Foto: Unsplash/DeviPuspitaAmarthaYahya
zoom-in-whitePerbesar
8 Wisata Pulau di Lampung yang Patut Dikunjungi Wisatawan/ Foto Ini Hanya Ilustrasi dan Bukan Tempat Asli, Foto: Unsplash/DeviPuspitaAmarthaYahya
ADVERTISEMENT
Wisata pulau di Lampung kini semakin banyak diminati oleh wisatawan lokal maupun wisatawan asing. Berbagai rekomendasi wisata pulau di Lampung juga semakin banyak dicari oleh pengunjung yang akan menghabiskan liburannya di sini.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari umy.ac,id, bahwa:
“Dalam perkembangannya, beberapa daerah di Lampung menawarkan daya tarik wisata unggulan baik berupa keindahan alam dan keragaman budaya yang masih terjaga keasliannya.”
Nah, dalam artikel ini akan diulas mengenai 8 wisata pulau di Lampung. Yuk simak ulasannya di bawah ini!

Wisata Pulau di Lampung

Berikut ini 8 wisata pulau di Lampung yang patut dikunjungi wisatawan:

1. Pulau Pisang

Pulau ini berada di sekitar Kabupaten Pesisir Barat, Lampung. Untuk menuju pulau ini, Anda bisa menaiki dan menyewa perahu dengan estimasi harga sekitar Rp 500.000.
Di sini, Anda akan merasakan sensasi alam yang masih natural dengan pemandangan hamparan pasir di sepanjang lautan lepas nan biru. Seperti namanya, bentuk pulau ini mirip seperti buah pisang sehingga disebut Pulau Pisang.
ADVERTISEMENT

2. Pulau Kelagian

Berlokasi di Kabupaten Pesawaran, Lampung, pulau ini dapat diakses selama 24 jam non stop. Harga tiket masuk pulau ini sebesar Rp 15.000.
Pulau Kelagian ini terdiri dari Pulau Kelagian Besar dan Pulau Kelagian Kecil. Letak dari kedua wisata laut ini pun masih berdekatan. Daya tarik dari kedua pulau tersebut ialah pemandangan biota laut yang masih lestari dan cocok untuk destinasi wisata bahari.

3. Pulau Pahawang

Mengutip dari umy.ac.id, objek wisata Pulau Pahawang merupakan obyek wisata yang sedang banyak dikunjungi dan menjadi salah satu lokasi pariwisata favorit di Kabupaten Pesawaran, Lampung.
Pemandangan laut dengan pesona pantai yang indah, serta wisata bahari yang ditawarkan sukses menjadi magnet utama pulau ini. Harga tiket masuknya sebesar Rp 30.000 hingga Rp 40.000.
ADVERTISEMENT

4. Pulau Mengkudu

Pulau ini beralamatkan di Totoharjo, Kecamatan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung. Harga tiket masuk ke pulau ini sebesar Rp 10.000.
Jam operasional pulau yakni mulai pukul 05.00 WIB hingga 16.00 WIB. Jika berkunjung ke wisata batu lapis, maka Anda patut mampir ke wisata yang satu ini.

5. Pulau Sebesi

Berada di Desa Tejang, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan, pulau ini memiliki jam operasional selama 24 jam penuh. Harga tiket masuknya juga terjangkau yakni sekitar Rp 20.000 per orang.

6. Pulau Tanjung Putus

Lokasi dari Pulau Tanjung Putus tepatnya berada di Sukarame, Punduh Pidada, Pesawaran Regency, Lampung. Pulau ini memiliki pesona yang istimewa dengan harga tiket masuk sebesar Rp 15.000.

7. Pulau Tangkil

Jika ingin menghabiskan waktu bersama keluarga untuk liburan, pulau ini dapat Anda jadikan destinasi wisata sebab terkenal dengan kenyamanan resort yang ditawarkan. Sebelum berkunjung ke sini, Anda bisa menikmati terlebih dahulu pesona dari Pantai Mutun Lampung.
ADVERTISEMENT

8. Pulau Wayang

Pulau ini letaknya berdekatan dengan Teluk Kilauan dan Dermaga Ketapang. Banyak spot instagramable yang bisa Anda abadikan saat berkunjung ke pulau ini.
Demikianlah tadi ulasan mengenai wisata pulau di Lampung yang patut dikunjungi wisatawan. Semoga bermanfaat!(You)