Konten dari Pengguna

Ada Apa Saja di Kebun Raya Bogor? Cek di Sini!

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
4 Januari 2023 15:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ada Apa Saja di Kebun Raya Bogor, Foto: Unsplash/Rafael Atantya
zoom-in-whitePerbesar
Ada Apa Saja di Kebun Raya Bogor, Foto: Unsplash/Rafael Atantya
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kebun Raya Bogor menjadi salah salah tempat wisata populer yang ada di Kota Hujan tersebut. Sebenarnya, ada apa saja di Kebun Raya Bogor? Yuk, simak artikel berikut ini untuk mengetahui jawabannya.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs resmi Kebun Raya di kebunraya.id/, disebutkan bahwa Kebun Raya memiliki 5 pilar yaitu Kebun Raya sebagai konservasi, wisata alam, edukasi, jasa lingkungan, hingga penelitian. Sehingga Kebun Raya tidak hanya sekadar tempat wisata, namun juga menjadi sarana edukasi dan tempat penelitian berbagai tumbuhan yang ada.
Sebagai tempat wisata, Kebun Raya Bogor memiliki aneka spot menarik yang patut dikunjungi saat berada di sana.

Ada Apa Saja di Kebun Raya Bogor? Cek di Sini!

Ada Apa Saja di Kebun Raya Bogor, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Fiorentin Stella
Ketahui ada apa saja di Kebun Raya Bogor melalui artikel berikut.

1. Museum Zoologi

Pertama ada Museum Zoologi di dalam kawasan Kebun Raya Bogor. Museum ini memiliki koleksi aneka fosil satwa yang ada di Indonesia. Salah satu koleksinya yang ikonik adalah fosil paus biru yang berukuran cukup besar.
ADVERTISEMENT

2. Griya Anggrek

Berikutnya ada Griya Anggrek. Sesuai namanya, tempat ini merupakan rumah dari berbagai jenis anggrek. Kamu bisa melihat aneka anggrek yang cantik di sini.

3. Taman Mexico

Kebun Raya Bogor juga memiliki koleksi kaktus yang berada di Taman Mexico. Di taman ini terdapat aneka jenis kaktus yang tumbuh cantik sehingga kerap dijadikan spot foto yang estetik.

4. Taman Akuatik

Selanjutnya ada Taman Akuatik. Taman ini berisikan berbagai jenis tumbuhan air yang berada di kolam pada area tersebut. Di dekat setiap kolam juga terdapat papan informasi yang memuat keterangan mengenai jenis tumbuhan yang ada.

5. Bunga Bangkai

Salah satu spot populer yang ada di Kebun Raya Bogor adalah Bunga Bangkai. Sayangnya, bunga ini tidak mekar sepanjang tahun sehingga jika kamu ingin melihat saat sedang mekar, maka harus menunggu waktu yang tepat.
ADVERTISEMENT

6. Resto raasaa

Terakhir, jika kamu lelah berkeliling di kawasan Kebun Raya Bogor yang luas, kamu bisa beristirahat dan menyantap makanan yang ada di Resto raasaa. Restoran ini berada di dalam Kebun Raya, jadi kamu tidak perlu khawatir kelaparan setelah berkeliling. Menunya pun beragam dengan cita rasa yang lezat.
Itu dia informasi mengenai ada apa saja di Kebun Raya Bogor yang bisa dikunjungi saat berada di sana. Semoga bermanfaat!(prima)