Konten dari Pengguna

Air Terjun Efrata: Air Terjun Eksotis dekat Danau Toba

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
4 Mei 2024 13:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Air Terjun Efrata. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/florian giorgio
zoom-in-whitePerbesar
Air Terjun Efrata. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/florian giorgio
ADVERTISEMENT
Pulau Samosir merupakan salah satu pulau yang menawarkan berbagai destinasi wisata alam dengan panorama menawan. Salah satunya yaitu Air Terjun Efrata yang memiliki ketinggian hingga 20 meter dari atas permukaan tanah.
ADVERTISEMENT
Air terjun tersebut menjadi salah satu wisata populer di Samosir. Tidak heran, banyak wisatawan lokal hingga wisatawan luar yang melakukan liburan di sana.

Daya Tarik dan Fasilitas Air Terjun Efrata

Air Terjun Efrata. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/aditya hermawan
Dikutip dari infosamosir.samosirkab.go.id, Air Terjun Efrata merupakan salah satu objek wisata terfavorit di Kabupaten Samosir. Hal itu lantaran air terjun ini diapit oleh perbukitan hijau sehingga menawarkan keindahan alam yang menakjubkan.
Untuk menuju ke air terjun tersebut, wisatawan perlu berjalan kaki terlebih dahulu melewati hamparan sawah yang luas dan hijau. Banyak wisatawan yang berburu spot foto di sekitar jalan karena menawarkan pemandangan cantiknya hamparan hijau serta Danau Toba.
Dari kejauhan saja, air terjun tersebut terlihat begitu eksotis. Air terjunnya dilengkapi dengan kolam yang cukup luas sehingga wisatawan bisa leluasa ketika berenang.
ADVERTISEMENT
Selain itu, di sana juga ada bebatuan yang biasa dijadikan sebagai spot foto. Wisatawan juga bisa piknik dan kulineran di sekitar air terjun.
Untuk fasilitasnya pun cukup lengkap seperti toilet, warung makan, gazebo, sewa ban, dan masih banyak lagi. Harga tiket masuknya sebesar Rp8.000 per orang.

Jam Operasional dan Lokasi Air Terjun Efrata

Air Terjun Efrata. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/ivan samudra
Air Terjun ini buka setiap hari mulai dari pukul 07:00 WIB hingga pukul 17:00 WIB. Namun bagi yang ingin melakukan camping, bisa reservasi lebih dulu kepada pihak pengelola.
Lokasi air terjun ini berada di Sosor Dolok, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara 22396. Lokasinya tidak jauh dari Danau Toba.
Jika dari Kabupaten Samosir ke air terjun ini, memerlukan waktu sekitar 1 jam 30 menit. Wisatawan bisa melalui Jalan Tele Pangururan menuju ke Jalan Arianboho.
ADVERTISEMENT
Karena jalan menuju Air Terjun Efrata ini berupa bebatuan dan licin, maka akan lebih baik jika mampir ke sana pada musim panas. Wisatawan juga sebaiknya datang di pagi hari karena udara pagi di sana begitu menyegarkan. (VIN)