Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Working Holiday Visa? Cek di Sini!
8 Oktober 2022 16:45 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pernahkah Anda mendengar working holiday visa? Apa itu working holiday visa? Siapa saja yang dapat mengajukan working holiday visa? Informasi seputar hal tersebut akan dibahas tuntas melalui artikel ini.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi dari situs resmi Imigrasi, Working Holiday Visa merupakan jenis visa yang diberikan oleh pemerintah suatu negara kepada warga negara asing untuk bertempat tinggal sementara di wilayah negaranya, juga biasanya dapat diberikan kesempatan untuk melakukan kegiatan berlibur sambil bekerja dan belajar (pendidikan dan pelatihan).
Umumnya, jenis visa ini diberikan berdasarkan pada perjanjian kerja sama dilakukan antarpemerintah negara dengan perlakuan timbal balik, yang ditujukan untuk menjalin pertukaran budaya antarwarganya.
Nah, salah satu negara yang membuka pengajuan working holiday visa adalah Australia. Australia memang dikenal sebagai negara yang sering membuka kesempatan bagi warga negara asing untuk mendapatkan working holiday visa.
Apa Itu Working Holiday Visa? Cek di Sini!
Penjelasan seputar apa itu working holiday visa serta siapa yang dapat mengajukan juga bisa didapatkan melalui situs resmi kedutaan besar Australia di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Menurut situs tersebut, visa bekerja dan berlibur hanya diperuntukkan bagi orang-orang yang mempunyai pendidikan ketiga dan berumur 18 sampai 30 tahun, yang ingin untuk berpergian dan bekerja selama 12 bulan di Australia. Visa ini memperbolehkan Anda untuk memberikan tambahan biaya liburan untuk periode bekerja sementara atau kasual.
Permohonan Working Holiday Visa Australia harus diajukan di Indonesia, antara lain di Kota Jakarta, yaitu di lembaga Australia Visa Application Centre (AVAC), yang beralamat di Mal Kuningan City dan di Kantor Kedutaan Besar Australia. Juga bisa diajukan Bali, di lembaga AVAC yang beralamat di Benoa Square lantai 3.
Dokumen-dokumen di bawah ini yang harus dilampirkan bersama aplikasi visa:
ADVERTISEMENT
Nah, untuk biaya aplikasi working holiday visa sendiri adalah AUD 510 atau sekitar Rp4.980.000 per orang.
Jadi, sudah paham kan apa itu working holiday visa? Tertarik untuk mengajukankah? (Ester)