Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Apa Kepanjangan KRL, MRT, LRT? Ini Penjelasannya
5 Oktober 2022 15:10 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jakarta memiliki beberapa moda transportasi massal seperti krl , mrt, dan lrt. Moda transportasi tersebut beroperasi dengan rute layanan di Jakarta dan kawasan penyangganya, yaitu Bekasi, Bogor, dan Depok. Sebenarnya, apa kepanjangan KRL, MRT, LRT? Berikut ulasannya.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Metode Importance Performance Analysis (IPA), penulis Sri Wiwoho Mudjanarko, Dwi Sulastri, Atik Wahyu (2020: 2), kereta merupakan salah satu moda transportasi publik yang lazim digunakan oleh masyarakat perkotaan di banyak negara.
Kepanjangan KRL, MRT, LRT
Berikut ini informasi mengenai kepanjangan KRL, MRT, LRT, yang perlu kalian ketahui.
1. KRL
KRL merupakan singkatan dari Kereta Rel Listrik. KRL adalah layanan kereta listrik yang dioperasikan oleh PT Kereta Commuter Indonesia, anak perusahaan PT Kereta Api. KRL ini telah beroperasi di wilayah Jakarta sejak tahun 1925. Sekarang KRL melayani rute komuter di wilayah Jabodetabek serta lintasan Yogyakarta-Solo.
2. MRT
MRT adalah singkatan dari Mass Rapid Transit atau Moda Raya Terpadu. Mass Rapid Transit adalah nama perusahaannya. Dalam situs resmi MRT Jakarta disebutkan bahwa PT Mass Rapid Transit Jakarta adalah perusahaan berbentuk perseroan terbatas dengan saham mayoritas dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
ADVERTISEMENT
3. LRT
LRT merupakan singkatan dari Lintas Rel Terpadu. Kereta api penumpang ini beroperasi di wilayah perkotaan. LRT dibuat dari konstruksi yang ringan dan bisa berjalan bersama moda transportasi lalu atau dalam lintasan khusus. LRT ini dikenal juga dengan nama trem.
Perbedaan KRL, MRT, LRT
KRL, MRT, LRT menggunakan kereta yang bergerak di atas rel untuk mengangkut orang banyak. Ketiga jenis kereta ini tidak menggunakan lokomotif dan memanfaatkan listrik sebagai tenaga penggerak.
KRL, MRT, dan LRT memiliki banyak persamaan, tetapi juga memiliki beberapa perbedaan dan keunggulan.
Berikut ini perbedaan dan keunggulan KRL, MRT, dan LRT:
1. Ukuran Kereta dan Daya Angkut
ADVERTISEMENT
2. Sumber Daya Listrik
MRT dan KRL mengambil daya dari listrik di atas kereta atau biasa disebut Listrik Aliran Atas (LAA). Sementara itu, LRT Jabodebek mengambil listrik dari bawah (Listrik Aliran Bawah).
3. Sisi Rel
MRT dan KRL menggunakan sepasang rel untuk bergerak. Sementara itu, LRT Jabodebek yang menggunakan Listrik Aliran Bawah (LAB) memiliki rel ketiga berisi aliran listrik (third rail).
4. Daya Tampung Penumpang
LRT hanya dapat menampung 628 penumpang dalam 1 rangkaian kereta. MRT mampu menampung 1.950 penumpang dalam 1 rangkaian kereta. KRL memiliki daya tampung terbanyak dalam 1 rangkaian kereta, yaitu 2.000 penumpang.
5. Jumlah Rute
KRL memiliki rute paling banyak, tersebar di Jabodetabek. Adapun rute LRT dan MRT hanya di Jabodebek.
Nah, itulah kepanjangan KRL, MRT, LRT yang perlu kalian ketahui. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kalian para pecinta kereta.
ADVERTISEMENT