Konten dari Pengguna

Apakah Check In Online Batik Air Bisa Pilih Kursi? Ini Jawaban Lengkapnya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
4 Mei 2023 14:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apakah check in online Batik Air bisa pilih kursi. Foto: pixabay.com/TobiasRehbein
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apakah check in online Batik Air bisa pilih kursi. Foto: pixabay.com/TobiasRehbein
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apakah check in online Batik Air bisa pilih kursi? Pertanyaan ini banyak ditanyakan oleh penumpang setia pesawat terbang. Terlebih Batik Air merupakan salah satu maskapai yang membuka layanan check in online lewat aplikasi smartphone.
ADVERTISEMENT
Hal inilah yang membuat banyak calon penumpang penasaran apakah ketika check ini secara online, mereka bisa bebas memilih kursinya sendiri atau tidak.

Apakah Check In Online Batik Air Bisa Pilih Kursi?

Ilustrasi apakah check in online batik air bisa pilih kursi. Foto: pixabay.com/Kim_R_Hunter
Mengutip dari buku Tradepedia oleh Henricus W. Ismanthono (2023), Batik Air mampu memuaskan penumpangnya dengan pelayanan dan keamanan yang maksimal. Dengan demikian, wajar jika maskapai ini digunakan oleh banyak orang.
Jadi, apakah check in online Batik Air bisa pilih kursi? Untuk menjawab pertanyaan ini, Batik Air memberikan jawaban yang jelas melalui artikel di website resminya help.batikair.com.
Berdasarkan situs tersebut, layanan pemilihan kursi dapat dipilih dan dibeli sebelum keberangkatan agar setiap penumpang mendapatkan kemudahan dalam memilih kursi favorit.
Meski demikian, layanan ini bersifat opsional, sehingga penumpang tidak diwajibkan melakukan pembelian kursi saat check in online.
ADVERTISEMENT
Di samping itu, Batik Air juga menetapkan beberapa ketentuan perihal pemilihan kursi saat check-in online. Adapun ketentuan tersebut adalah sebagai berikut.
Untuk jenis kursi yang dapat dipesan, maksapai penerbangan ini membaginya menjadi dua kategori, yakni Cool Seat dan Normal Seat. Cool Seat merupakan kursi dengan ruang kaki yang lebih luas dan strategis. Sedangkan Normal Seat adalah kursi di luar Cool Seat.
ADVERTISEMENT
Keduanya tersedia dalam airline JT, ID, IW, dan IU dengan penempatan yang berbeda-beda. Untuk Cool Seat dalam airline JT dan IU berada pada row 1 - 4 serta Emergency Exit Row.
Pada airline ID berada di row 4 - 6 serta Emergency Exit Row. Sedangkan dalam airline IW berada pada row 18 - 20 dan Emergency Exit Row. Untuk Normal Seat berada pada row lain selain Cool Seat pada semua airlines.
Demikian jawaban untuk pertanyaan apakah check in online Batik Air bisa pilih kursi. Semoga bermanfaat.(Gil)