Konten dari Pengguna

Apakah di Gerbong Kereta Ada Smoking Area? Berikut Info Lengkapnya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
22 April 2025 14:03 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apakah di gerbong kereta ada smoking area. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Fachry Hadid
zoom-in-whitePerbesar
Apakah di gerbong kereta ada smoking area. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Fachry Hadid
ADVERTISEMENT
Berbagai transportasi umum tersedia untuk perjalanan jarak jauh. Salah satunya yaitu kereta api yang memiliki relasi ke berbagai daerah dengan pilihan kelas mulai dari ekonomi hingga luxury. Lalu, apakah di gerbong kereta ada smoking area?
ADVERTISEMENT
Kereta Api Indonesia memiliki berbagai pelayanan yang bisa dimanfaatkan penumpang untuk bepergian jarak jauh. KAI juga melayani penumpang untuk bepergian ke luar kota yang jaraknya masih terbilang dekat dengan KAI Commuter.
Di antara seluruh layanan KAI, setiap kereta memiliki fasilitas masing-masing yang bisa digunakan bagi para penumpangnya. Agar penumpang bisa taat aturan sebaiknya sebelum bepergian mengetahui fasilitas serta aturan yang diterapkan dalam kereta.

Apakah di Gerbong Kereta Ada Smoking Area? Ini Jawabannya

Apakah di gerbong kereta ada smoking area. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Fachry Hadid
Apakah di gerbong kereta ada smoking area? Hal ini masih menjadi pertanyaan bagi sebagian penumpang kereta. Kemungkinan ini terjadi sebab penumpang masih pemula atau baru pertama kali memilih kereta sebagai transportasi untuk bepergian.
Dalam setiap gerbong kereta fasilitas yang sudah jelas tersedia yaitu tempat duduk. Baik untuk kereta commuter atau kereta jarak jauh, keduanya memiliki kursi yang tersedia untuk duduk bagi penumpang selama perjalanan.
ADVERTISEMENT
Perbedaannya di sebagian tiket kereta ada yang tidak memiliki nomor kursi sehingga bisa menempatkan kursi manapun selama masih kosong. Sebagian tiket kereta terutama untuk rute perjalanan jauh memiliki nomor kursi yang sudah ditentukan saat pembelian tiket sehingga harus duduk di tempat yang sama.
Perjalanan yang panjang memungkinkan penumpang untuk buang air sehingga disediakan toilet khususnya pada kereta jarak jauh. Bagi penumpang kereta commuter line ada sebagian kereta yang juga memberikan fasilitas toilet dan ada sebagian yang tidak menyediakan toilet.
Fasilitas pendingin udara atau yang biasa disebut AC juga bisa ditemukan di setiap gerbong kereta, bahkan di kereta kelas ekonomi. Rak untuk penyimpanan barang juga biasanya terdapat di gerbong-gerbong kereta baik untuk perjalanan jarak jauh atau KAI Commuter.
ADVERTISEMENT
Lantas, bagaimana dengan area merokok? Apakah area ini tersedia di gerbong kereta? Dikutip dari apps.kereta-api.co.id, seluruh perjalanan yang menggunakan kereta api merupakan perjalanan tanpa asap rokok. Itu berarti tidak ada area khusus yang disediakan untuk penumpang yang ingin merokok.
Penumpang tidak diizinkan untuk merokok di seluruh rangkaian kereta. Baik untuk rokok jenis tembakau atau rokok elektrik, keduanya tidak diizinkan. Peraturan ini berlaku untuk kereta jarak jauh, kereta lokal, maupun kereta Commuter Line.
Bagi penumpang yang kedapatan merokok dengan jenis tembakau atau elektrik di dalam rangkaian kereta, maka penumpang harus terpaksa diturunkan dari kereta di stasiun pertama kereta berhenti.
Jadi, apakah di gerbong kereta ada smoking area? Penjelasan mengenai area merokok di kereta sudah dijabarkan di atas. Hal ini perlu diperhatikan terutama bagi penumpang transportasi umum agar mematuhi peraturan yang diberlakukan. (NIS)
ADVERTISEMENT