Konten dari Pengguna

Apakah Saldo E-Toll Bisa Ditarik ke Rekening? Cek di Sini!

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
5 Oktober 2022 15:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apakah Saldo E-Toll Bisa Ditarik, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Eduardo Soares
zoom-in-whitePerbesar
Apakah Saldo E-Toll Bisa Ditarik, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Eduardo Soares
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang memiliki kartu elektronik berupa e-Toll, mungkin timbul pertanyaan seperti apakah saldo e-Toll bisa ditarik ke rekening? Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan Anda tersebut, simak jawabannya melalui artikel berikut ini ya.
ADVERTISEMENT
Menurut informasi dari laman bpjt.pu.go.id/, e-Toll merupakan kartu elektronik yang digunakan untuk melakukan transaksi sistem pembayaran non-tunai atau cashless saat memasuki jalan tol di seluruh wilayah Indonesia. E-Toll berisikan saldo uang elektronik yang bisa diisi ulang dengan mudah.
E-Toll merupakan kartu uang elektronik yang dikeluarkan oleh Bank Mandiri dan bekerjasama dengan PT. Jasa Marga selaku pengelola jalan tol. Sejak tahun 2017 lalu, e-Toll memiliki peran penting dalam mengurangi kemacetan saat antrean dan langkah modernisasi yaitu mempermudah dan mempercepat transaksi pembayaran di setiap pintu tol.
Saldo e-Toll juga bisa diisi ulang di beberapa gerbang tol yang tersedia serta di rest area yang ada di jalan tol. Di rest area isi ulang bisa dilakukan di minimarket yang menyediakan layanan pengisian saldo elektronik tersebut.
ADVERTISEMENT

Apakah Saldo E-Toll Bisa Ditarik ke Rekening? Cek di Sini!

Apakah Saldo E-Toll Bisa Ditarik, Foto Hanya Ilustrasi: Unsplash/Nick Pampoukidis
Lalu apakah saldo e-toll bisa ditarik ke rekening? Simak jawabannya berikut ini.
Bagi pengguna e-Toll yang ingin menarik saldo sisa di kartu ke rekening, Anda bisa melakukan penarikan saldo apabila ingin mengakhiri penggunaan kartu e-Toll tersebut. Pemegang kartu bisa mengajukan pengembalian saldo di kantor cabang Bank Mandiri dengan mengisi dan melampirkan formulir permintaan yang ada di cabang Bank Mandiri serta menyerahkan kartu fisik e-Toll.
Sisa saldo yang terdapat di kartu e-Toll akan dikembalikan dengan cara transfer ke rekening yang ditunjuk oleh pemegang kartu atau dibayar secara tunai selambat-lambatnya 14 hari kerja sejak tanggal pengajuan pengembalian saldo.
Namun, jika Anda tidak ingin mengakhiri penggunaan kartu, Anda tidak bisa menarik saldo yang ada di kartu e-Toll ke dalam rekening maupun dengan uang tunai. Jadi pastikan apakah Anda masih membutuhkan kartu e-Toll tersebut atau tidak.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi seputar apakah saldo e-Toll bisa ditarik ke rekening atau tidak. Semoga informasi ini membantu Anda sebagai pemilik kartu e-Toll ya.(prima)