Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Berapa Biaya Honeymoon ke Eropa? Cek Estimasinya di Sini!
11 Juli 2022 15:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Anda dan pasangan baru saja menikah dan sedang merencanakan honeymoon ? Traveling ke Eropa merupakan salah satu pilihan yang menarik untuk destinasi internasional. Kira-kira berapa ya biayanya?Berikut ini estimasi biaya honeymoon ke Eropa yang perlu Anda ketahui.
ADVERTISEMENT
Biaya Honeymoon ke Eropa
Berdasarkan informasi dari honeymoon.weddingku.com berikut ini adalah beberapa pilihan paket bulan madu ke Eropa:
1. 3D/2N Favourite Glacier Express Zermatt - St. Moritz
Mulai dari (/pax): IDR 8.476.385
Sudah termasuk akomodasi 1 malam Zermatt dan 1 malam di St. Moritz serta sarapan.
2. 4D/3N Favourite Glacier & Bernina Express Zermatt - St Moritz - Lugano
Mulai dari (/pax): IDR 11.120.395
Sudah termasuk akomodasi 1 malam Zermatt, 1 malam di St. Moritz, dan 1 malam di Lugano beserta sarapan.
3. 5D/4N Favorite Madrid and Barcelona Tour
Mulai dari (/pax): IDR 8.730.705
Paket ini sudah termasuk akomodasi 2 malam di Madrid dan 2 malam di Barcelona, berserta sarapan harian.
4. 6D/5N Favorite City Tour Turkey
Mulai dari (/pax): IDR 21.186.400
Paket sudah termasuk akomodasi 5 malam, transportasi lokal, serta makanan dan tiket masuk museum.
Paket perjalanan tersebut minimal harus memiliki 2 peserta. Lalu perlu diperhatikan bahwa harga yang tertera belum termasuk harga tiket penerbangan internasional. Berdasarkan hasil pencarian di kayak.co.id, tiket pesawat dari Jakarta menuju Eropa sendiri mulai dari kisaran IDR 16jutaan untuk perjalanan pulang-pergi. Harga tersebut bervariasi, bergantung pada destinasi, jadwal dan sistem penerbangan, serta waktu pemesanan Anda. Sedikit saran, lebih baik untuk memesan tiket pesawat dari jauh hari untuk mendapat harga yang lebih murah.
ADVERTISEMENT
Selain tiket pesawat, Anda juga perlu menyiapkan dokumen perjalanan seperti paspor dan visa serta menyiapkan dana untuk asuransi perjalanan. Hal lainnya, Anda juga perlu mempersiapkan outfit yang sesuai dengan musim saat Anda berkunjung, seperti mantel tebal jika sedang musim dingin misalnya, dan sebagainya.
Jika ditotal, kira-kira Anda membutuhkan setidaknya mulai dari IDR 70 juta untuk biaya perjalanan Anda dan pasangan. Gimana, sudah siap menimati romantisnya bulan madu ke Eropa? (Ve)