Konten dari Pengguna

Berapa Minimal Masa Berlaku Paspor untuk ke Thailand? Ini Jawabannya!

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 September 2022 15:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Minimal Masa Berlaku Paspor untuk ke Thailand, Foto: Unsplash/AlejandroCartagen
zoom-in-whitePerbesar
Minimal Masa Berlaku Paspor untuk ke Thailand, Foto: Unsplash/AlejandroCartagen
ADVERTISEMENT
Bagi Anda yang hendak berkunjung ke Thailand, perlu mengetahui minimal masa berlaku paspor untuk ke Thailand. Hal ini berkaitan dengan persyaratan dokumen yang harus dipenuhi sebelum pergi ke luar negeri.
ADVERTISEMENT
Masing-masing negara emiliki kebijakan masing-masing terkait aturan paspor serta izin tinggal, termasuk juga Negeri Gajah Putih ini. Yuk simak ulasan detilnya mengenai minimal masa berlaku paspor untuk ke Thailand di bawah ini!

Minimal Masa Berlaku Paspor untuk ke Thailand

Minimal Masa Berlaku Paspor untuk ke Thailand, Foto: Unsplash/ConvertKit
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari situs resmi KBRI Bangkok Thailand bahwa, minimal masa berlaku paspor untuk ke Thailand yakni selama 6 bulan. Di mana para pemegang paspor harus memiliki masa aktif paspor tidak kurang dari 6 bulan.
Bagi warga negara Indonesia yang ingin tinggal untuk belajar, menghadiri seminar, pelatihan, atau magang di Thailand harus mengurus non imigran visa ED (Pendidikan).

Visa Pendidikan

Syarat utama dikeluarkan dari visa ini seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa warga negara tersebut ingin tinggal di Thailand dalam rangka belajar, seminar, pelatihan ataupun magang. Visa ini wajib dimiliki sebelum bepergian ke Thailand.
ADVERTISEMENT
Biaya pengurusan visa sendiri sekitar 80 USD. Di mana, masa berlaku dari visa yakni selama tiga bulan atau 90 hari.
Apabila warga yang bersangkutan belum menyelesaikan keperluannya dalam kurun waktu tiga bulan, maka hendaknya melakukan perpanjangan visa di kantor imigrasi setempat.
Mengutip dari situs resmi KBRI Bangkok Thailand, berikut ini dokumen yang diperlukan dalam pengurusan visa:
ADVERTISEMENT
Demikianlah ulasan mengenai minimal masa berlaku paspor untuk ke Thailand yang perlu diketahui sebelum berkunjung. Semoga bermanfaat!(You)