Konten dari Pengguna

Biaya Masuk Saphire Lounge di Bandara Soekarno Hatta

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
5 Juli 2022 15:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Biaya Masuk Saphire Lounge, Foto: Unsplash/Eugenia Clara
zoom-in-whitePerbesar
Biaya Masuk Saphire Lounge, Foto: Unsplash/Eugenia Clara
ADVERTISEMENT
Saat ini Bandara Soekarno Hatta telah menyediakan layanan Saphire Lounge bagi calon penumpang yang akan melakukan perjalanan menggunakan pesawat. Saphire Lounge sendiri dikelola oleh PT Angkasa Pura yang menawarkan berbagai fasilitas serta kemudahan di lounge ini. Untuk mengetahui biaya masuk Saphire Lounge tersebut, simak artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman prioritypass.com/, Saphire lounge di Bandara Soekarno Hatta ini terletak di terminal 3 domestik dan berada persis di seberang gate 13. Untuk menikmati lounge ini, Anda bisa menggunakan beberapa jenis keanggotaan seperti Priority Pass, keanggotaan bank yang sudah bekerja sama atau dengan membayar biaya masuk.

Biaya Masuk Saphire Lounge di Bandara Soekarno Hatta

Berikut informasi mengenai biaya masuk Saphire Lounge di Bandara Soekarno Hatta.
Untuk menikmati fasilitas yang ada di lounge ini, Anda bisa mendaftarkan diri menjadi member dengan biaya sebesar Rp4.200.000 per tahun. Jumlah tersebut sudah termasuk dengan biaya pajak. Syarat untuk menjadi member adalah Warga Negara Indonesia, berusia 17 tahun ke atas dan memiliki paspor.
Namun, fasilitas ini juga bisa dinikmati non member. Bagi non member, Anda bisa menikmati fasilitas di Saphire Lounge dengan membayar sebesar Rp699.000 untuk tarif promo dan Rp999.000 untuk tarif normal.
ADVERTISEMENT
Bagi para non member yang membeli tiket pesawat melalui layanan penyedia tiket perjalanan seperti tiket.com maupun Traveloka juga bisa menikmati lounge ini karena harga tiket pesawat yang dibayarkan sudah termasuk dengan harga untuk menikmati Saphire Lounge. Namun, pastikan Anda sudah menjadi elite premium member di aplikasi penyedia tiket perjalanan tersebut ya.
Fasilitas yang bisa dinikmati di lounge inipun cukup lengkap, mulai dari sajian makanan, minuman serta snack yang beragam, jaringan internet, Wi-Fi dan juga telepon, hingga kursi pijat, TV, dan tentunya kamar mandi dan mushola.
Itulah informasi seputar biaya masuk Saphire Lounge yang ada di Bandara Soekarno Hatta. Menunggu keberangkatan pesawat bisa dilakukan dengan lebih nyaman sambil menikmati fasilitas yang ditawarkan oleh Saphire Lounge. Apakah Anda tertarik untuk mencoba lounge tersebut?(Prima)
ADVERTISEMENT