Konten dari Pengguna

Bukit Gibeon, Destinasi Wisata Rohani dengan Alam yang Indah

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
4 Mei 2024 14:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bukit Gibeon. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Chris Barbalis
zoom-in-whitePerbesar
Bukit Gibeon. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Chris Barbalis
ADVERTISEMENT
Menenangkan hati bisa dilakukan dengan berbagai cara. Selain ke tempat ibadah, mengunjungi destinasi wisata rohani pun patut dipertimbangkan. Salah satu wisata rohani terkenal adalah Bukit Gibeon yang berada di Sionggang Utara, Kecamatan Lumban Julu, Kabupaten Toba.
ADVERTISEMENT
Menariknya, tempat ini juga mempunyai pemanangan alam indah. Jadi, para wisatawan bisa mendekatkan diri ke Tuhan sembari mengagumi ciptaan-Nya di sini.

Fakta Menarik tentang Bukit Gibeon

Bukit Gibeon. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Tempat Sebenarnya. Sumber Unsplash Muhammad Hafizh
Menurut buku Menapak Indonesia, Ahmad Suryadi, S.Pd. (2021: 100), Kabupaten Toba yang dulu dikenal sebagai Toba Samosir merupakan salah satu dari tujuh kabupaten yang mengelilingi Danau Toba. Ibu kotanya berada di Balige.
Kabupaten ini sering didatangi oleh para turis yang ingin menikmati indahnya Danau Toba. Selain itu, kabupaten ini juga mempunyai berbagai daya tarik wisata lain yang tak kalah indah, seperti Bukti Gibeon.
Terdapat berbagai fakta menarik tentang Bukit Gibeon yang membuatnya patut untuk dikunjungi. Berikut di antaranya.

1. Ada Gereja

Di bukit ini, ada gereja yang bernama Rumah Doa Segala Bangsa. Gereja ini bisa digunakan oleh umat Kristen untuk berdoa sekaligus menenangkan diri.
ADVERTISEMENT

2. Ada Seminari yang Asri

Selain gereja, bukit ini juga mempunyai seminari yang menawarkan pendidikan teologi bagi umat Kristen. Kawasan seminari ini terlihgat asri dan bisa dimasuki dengan izin tertentu.

3. Terdapat Air Terjun yang Dingin

Salah satu bentang alam yang bisa dinikmati di sini adalah air terjun. Air terjun tersebut mempunyai air yang dingin dan segar karena berasal dari mata air pegunungan. Selain itu, air terjun tersebut juga terlihat indah.

4. Bisa Melihat Pemandangan dari Ketinggian

Sesuai namanya, kawasan bukit ini berada di ketinggian. Dari ketinggian ini, ada pemandangan indah yang bisa dinikmati. Selain itu, pemandangan tersebut juga bisa menjadi latar belakang foto.

5. Bisa Berenang

Kawasan bukit ini juga mempunyai kolam renang. Kolam renang ini bisa digunakan oleh para turis bersama keluarga bila ingin berenang.
ADVERTISEMENT
Bukit Gibeon tak hanya bisa dikunjungi oleh umat Kristen saja, tapi juga para turis beragama lainnya setiap hari selama 24 jam. Ketika berkunjung ke sana, wisatawan wajib mematuhi berbagai peraturan demi kepentingan bersama. (LOV)