Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara ke Green Canyon Pangandaran untuk Wisata Akhir Pekan
28 September 2022 15:16 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tahukah Anda, bahwa Indonesia juga memiliki Green Canyon? Tempat wisata alam yang indah tersebut berada di Pangandaran. Jika Anda penasaran ingin melihat keindahannya secara langsung, simak artikel berikut ini untuk mengetahui cara ke Green Canyon Pangandaran ya!
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman tourism.pangandarankab.go.id/, Green Canyon yang ada di Pangandaran awalnya bernama Cukang Taneuh yang berarti jembatan tanah. Sebab, di tempat ini terdapat jembatan tanah yang terbentuk secara alamiah melalui proses alam yang menghubungkan kedua tebing sungai.
Green Canyon adalah wisata alam berupa aliran sungai yang diapit oleh bukit bebatuan yang menembus gua. Di sini Anda bisa mencoba berbagai aktivitas wisata seperti berperahu di sungai, berenang, body rafting hingga terjun ke dalam air dan menjelajahi tebing bagi Anda yang menyukai tantangan memacu adrenalin.
Waktu yang tepat untuk berkunjung ke tempat wisata Green Canyon adalah saat musim kemarau. Sebab, ketika musim hujan debit air sungai akan naik. Sehingga wisatawan tidak bisa leluasa bermain di sungai dan menikmati keindahan alam tersebut.
ADVERTISEMENT
Cara ke Green Canyon Pangandaran untuk Wisata Akhir Pekan
Jika Anda tertarik berkunjung ke Green Canyon, simak cara ke Green Canyon di Pangandaran untuk wisata akhir pekan nanti berikut ini.
Lokasi dari Green Canyon Pangandaran berada di Desa Kertayasa, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Untuk mencapai lokasi tersebut, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum.
Jika Anda dari kawasan Jabodetabek, Anda bisa melalui Tol Jakarta - Cikampek untuk menuju ke jalur selatan. Lalu menuju ke Tol Purbaleunyi dan ke luar di Tol Cileunyi. Setelah itu masuk ke arah Nagrek dan ambil jalan menuju ke Tasikmalaya. Setelah itu menuju ke arah Banjar dan masuk ke Pangandaran.
Setibanya di Pangandaran, Anda bisa menuju ke ke arah Pantai Pangandaran. Jika sudah tiba di lampu merah Pantai Pangandaran, belok kanan menuju Pasar Pangandaran lalu belok kiri dan ikuti jalan yang tersedia.
ADVERTISEMENT
Sepanjang jalan di Pangandaran, akan ada petunjuk arah sehingga jangan takut salah jalan. Jika Anda sudah tiba di Rumah Makan Tirta Bahari, maka lokasi dari Green Canyon Pangandaran tidak terlalu jauh. Anda bisa terus jalan hingga 50 meter dan akan tiba di lokasi Green Canyon.
Anda juga bisa menggunakan transportasi umum dari Terminal Pangandaran menuju ke Terminal Cijulang yang berjarak sekitar 27 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 40 menit. Setibanya di Terminal Cijulang, Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan ojek atau sewa mobil menuju Dermaga Ciseureuh dengan waktu tempuh sekitar 5 menit dan Anda akan tiba di Green Canyon.
Itulah cara ke Green Canyon Pangandaran yang bisa Anda tempuh untuk wisata di akhir pekan nanti. Jangan lupa untuk memilih waktu berkunjung yang tepat agar bisa menikmati keindahan Green Canyon dengan lebih leluasa ya.
ADVERTISEMENT
Live Update