Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Cara ke Phi Phi Island dari Bangkok Paling Mudah
13 Agustus 2022 16:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Phi Phi Island menjadi salah satu pulau yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan dunia. Buat kamu yang masih penasaran dengan cara ke Phi Phi Island dari Bangkok sebaiknya simak ulasan ini sampai selesai ya!
ADVERTISEMENT
Mengutip laman thainationalparks.com, Taman Nasional Kepulauan Phi Phi adalah taman laut yang terkenal di dunia dan letaknya ada di Provinsi Krabi selatan Thailand. Luas pulaunya yakni sekitar 388 km².
Pulau ini terkenal dengan pantainya yang berpasir putih , terumbu karang, airnya yang jernih dan karst batu kapur. Tempat wisata ini juga sudah populer di kalangan penyelam.
Cara ke Phi Phi Island dari Bangkok Paling Mudah
Cara ke Phi Phi Island dari Bangkok bisa dilakukan melalui beberapa jalur, tapi dari sekian banyak jalur sebaiknya kamu pilih jalur yang paling mudah. Jalur yang paling mudah dari Bangkok ke Phi Phi Island adalah melalui Krabi Town.
Dari Bangkok ke Krabi Town, kamu bisa naik pesawat Thai Lion di Terminal 2 dari bandara Don Mueang International Airport. Harga tiket pesawat terbang untuk pulang pergi dari Bangkok ke Krabi adalah sekitar Rp650.000.-
ADVERTISEMENT
Kemudian kamu pergi ke stand “Shuttle Bus” untuk melanjutkan perjalanan, setelah tiba dari Bangkok menggunakan pesawat terbang.
Kamu sebaiknya pilih naik bus yang lebih murah untuk perjalanan dari Krabi Airport ke Klong Jirad Pier dengan harga tiketnya sekitar 90 Baht /orang. Sedang tiket ke Ao Nang beach adalah sekitar 150 Baht.
Kalau kamu pergi berempat dengan teman, sebaiknya pilih taksi untuk mendapatkan harga yang lebih murah. Kamu bisa patungan dengan teman untuk membayar harga taksi yang kurang lebih harganya adalah sekitar 350 Baht.
Apabila waktu yang kamu miliki masih terbilang cukup banyak sebelum melancong ke Phi Phi Island, kamu bisa menginap terlebih dahulu di daerah Pantai Ao Nang yang lokasinya berada di barat daya Kota Krabi.
ADVERTISEMENT
Jarak dari Krabi Tharua boat pier ke dermaga di Koh Phi Phi Don memakan waktu sekitar 1,5 jam dengan ferry. Jadwal perjalanan dari kapal ferry dalam sehari adalah 3x dan harga tiketnya adalah 400-450 Baht sekali jalan.
Di sepanjang perjalanan kamu akan melewati beberapa pulau kecil yang sangat cantik seperti Poda dan Chicken Island sebelum akhirnya sampai ke Phi Phi Island.
Itulah cara ke Phi Phi Island dari Bangkok dengan mudah, semoga ulasannya bermanfaat ya!(Novi)