news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via Jalur Udara

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
13 Agustus 2022 20:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via Jalur Udara/Pulau Komodo. Sumber: Unsplash/Rambu Semesta
zoom-in-whitePerbesar
Cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via Jalur Udara/Pulau Komodo. Sumber: Unsplash/Rambu Semesta
ADVERTISEMENT
Pulau Komodo memang destinasi yang sangat cocok bagi kamu yang akan menghabiskan waktu liburan. Semua panorama alam yang disajikan sangat memanjakan mata. Buat kamu yang sudah merencanakan liburan ke sana, simak artikel kali ini mengenai cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via jalur udara.
ADVERTISEMENT
Pulau Komodo merupakan salah satu bagian dari zona konservasi Taman Nasional Komodo yang ada di Flores sebagaimana yang dikutip dari situs resmi Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, ksdae.menlhk.go.id, Taman nasional Komodo memiliki tiga pulau besar; Pulau Komodo, Pulau Rinca, dan Pulau Padar.
Daya tarik dari Pulau Komodo tidak lain dari kehadiran satwa endemik Indonesia yang diperkirakan satwa ini adalah penyintas satwa purba yang masih tersisa di dunia. Komodo disebutkan merupakan salah satu kerabat dekat Dinosaurus yang melegenda.
Banyak wisatawan yang jauh-jauh datang hanya ingin melihat betapa gagahnya satwa endemik satu ini. Selain Komodo, keindahan panorama alam yang ditawarkan di sekitar Pulau Komodo juga merupakan salah satu daya tarik wisatawan, baik lokal dan mancanegara.
ADVERTISEMENT
Pulau Komodo sudah tidak diragukan lagi akan indahnya panorama yang dimulai dari padang rumput, pantai, laut, hingga buktinya. Bagi kamu warga Jakarta dan sekitarnya yang sudah merencanakan untuk datang dan berkunjung ke sini, kamu bisa simak informasi di bawah ini.

Cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via Jalur Udara

Cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via Jalur Udara/Pesawat. Sumber: Unsplash/Ross Parmly
Sebenarnya banyak cara untuk sampai ke Pulau Komodo dimulai dari jalur darat, laut, hingga udara. Namun disarankan bagi kamu yang mempunyai budget lebih untuk menggunakan pesawat karena perjalanannya singkat sehingga akan memiliki banyak waktu untuk berwisata di sana.
Jika kamu menggunakan tranportasi umum dari Jakarta menuju Pulau Komodo, kamu bisa menggunakan pesawat. Penerbangan akan dilakukan dengan rute Labuan Bajo yang memiliki keindahannya tersendiri. Selama penerbangan, kamu bisa melihat jajaran pulau yang indah, sangat disayangkan jika kamu tertidur selama penerbangan.
ADVERTISEMENT
Cara terbang menuju Labuan Bajo dari Jakarta bisa kamu dimulai dengan penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno Hatta. Sebelum nantinha sampai di Labuan Bajo, kamu akan transit terlebih dahulu di Denpasar.
Setalah transit dari Bandara Ngurah Rai, penerbangan kamu akan diteruskan dan langsung membawa kamu ke Labuan Bajo. Namun kekurangan dari perjalanan dari via udara ini memakan budget yang lumayan. Kamu bisa mengeluarkan budget kisaran RP1.000.000- RP.3.000.000 dan tergantung maskapai dan kelas penerbangan apa yang kamu gunakan.
Demikianlah tips dan cara ke Pulau Komodo dari Jakarta via jalur udara yang bisa kamu pertimbangkan. Semoga artikel ini dapat membantu kamu dalam mencari referensi perencanaan liburan yang menyenangkan.(ANDI)