news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Cara Menggunakan Telepon Hotel untuk Pemula

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
20 April 2023 19:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Menggunakan Telepon Hotel, Unsplash/Giorgio Trovato
zoom-in-whitePerbesar
Cara Menggunakan Telepon Hotel, Unsplash/Giorgio Trovato
ADVERTISEMENT
Setiap hotel menyediakan fasilitas yang mendukung kenyamanan menginap tamunya, termasuk telepon hotel. Cara menggunakan telepon hotel ini sangat mudah.
ADVERTISEMENT
Mengutip technology4hotels.com.au, telepon hotel tetap menjadi fasilitas yang penting di era digitalisasi ini karena bisa digunakan semua orang dan menghubungkan tamu dengan pihak hotel, seperti receptionist dan room service.

3 Manfaat Telepon Hotel

Telepon hotel memiliki beberapa manfaat penting bagi tamu, di antaranya:

1. Menghubungi Room Service

Room service adalah jasa yang berkaitan dengan makanan dan minuman yang akan diantar ke kamar.
Jika tamu merasa lapar pada malam hari dan kesulitan untuk mencari makanan dari luar hotel, maka tamu bisa menghubungi room service untuk memesan makanan dan minuman dari hotel.

2. Menghubungi Housekeeper

Jika tamu merasa kekurangan fasilitas kamar mandi, seperti sabun, handuk, atau lainnya, maka tamu bisa menghubungi housekeeping department lewat telepon hotel. Begitu pula jika tamu menemukan hewan tertentu di kamar.
ADVERTISEMENT

3. Menghubungi Receptionist

Ada kalanya juga tamu hotel perlu menghubungi receptionist. Hal ini dapat terjadi karena lampu kamar bermasalah, ingin meminjam sesuatu, Wi-Fi kamar yang tidak berfungsi atau lainnya.

Cara Menggunakan Telepon Hotel

Cara Menggunakan Telepon Hotel, Unsplash/abelmarquez
Berikut adalah cara menggunakan telepon hotel untuk berbagai keperluan:
1. Sebelum menggunakan telepon hotel, cek daftar nomor penting yang tertera di atasnya. Jika sudah, maka kamu bisa menghubungi nomor sesuai kebutuhan.
2. Kemudian, angkat gagang telepon dan menekan nomor yang dituju. Pastikan kamu menekan nomor yang benar agar tidak membuang waktu.
Jika kamu salah menekan nomor, tekan tombol "clear" atau "cancel" untuk membatalkannya. Jika tidak ada kedua tombol itu, maka letakkan gagang di tempatnya lalu angkat lagi dan tekan nomor yang benar.
ADVERTISEMENT
3. Setelah terhubung, berbicaralah dengan sopan dan jelas agar permintaanmu tersampaikan dengan baik dan benar.
4. Jika sudah selesai, tekan tombol "End" atau langsung kembalikan gagang telepon ke tempatnya.
Nah, cara menggunakan telepon hotel sangat mudah, bukan? Apabila kamu membutuhkan bantuan dari staf hotel, tak perlu ragu untuk menggunakan telepon hotel, ya.