Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Naik Angkutan Umum ke Sentul dari Bekasi
7 Agustus 2022 23:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kawasan Sentul selalu menjadi tempat incaran bagi warga yang haus akan liburan, bukan hanya bagi warga Jakarta dan sekitarnya tetapi juga bagi warga Bekasi yang mencari destinasi wisata dengan udara tanpa polusi.
ADVERTISEMENT
Lokasinya yang berada di sekitar wilayah Bogor, memberikan suasana pemandangan alam yang menawan karena berada ditengah pegunungan.
Tidak hanya didukung dari pemandangan alam, daerah Sentul juga dikenal sebagai tempat wisata kuliner unik dan instagramable.
Jika kamu yang berdomisili di Bekasi ingin berkunjung ke Sentul dan tidak memiliki kendaraan pribadi, kamu tidak perlu khawatir karena di daerah Sentul banyak angkutan umum yang tersedia.
Cara Naik Angkutan Umum ke Sentul dari Bekasi.
Inilah cara naik angkutan umum ke Sentul dari Bekasi yang bisa kamu ikuti.
1. Menggunakan transportasi Bus.
Kamu bisa menggunakan transportasi bus yang tersedia di terminal - terminal besar yang ada di Bekasi. Seperti Bus Ekonomi Sinar Jaya jurusan Bekasi - Bogor dengan keberangkatan melalui terminal Bekasi Timur lewat Bulak Kapal dan tarif harga Rp23.000 per penumpang.
ADVERTISEMENT
Juga bisa menggunakan Bus Patas AC Laju Utama jurusan Bekasi - Sukabumi dengan keberangkatan melalui terminal Bekasi lewat Bekasi Timur via TOLL Bogor Ciawi dan tarif harga yang diberikan Rp80.000 per penumpang.
Atau menggunakan Bus Patas AC Rosalia Indah jurusan Bekasi - Bogor/Tajur dengan keberangkatan melalui terminal Bantar Gebang lewat TOLL menuju terminal Bogor dan tarif yang diberikan Rp150.000 per penumpang.
Untuk pembelian tiket bus bisa dilakukan pembelian melalui loket tiket yang tersedia di terminal ataupun bisa melalui online.
Dari Terminal Bogor nantinya kamu bisa melanjutkan ke wilayah Sentul dengan menggunakan Bus Transpakuan Bogor dengan jurusan Bogor - Sentul dan metode pembayaran menggunakan kartu E-Money atau kartu Flash dengan tarif Rp3.000 - Rp5.000 per penumpang.
ADVERTISEMENT
2. Menggunakan transportasi Commuter Line.
Selain dengan menggunakan bus, kamu juga bisa menggunakan transportasi lainnya seperti Kereta Api Commuter Line yang bisa diakses dari stasiun - stasiun yang ada di Bekasi dengan tujuan Manggarai dan berganti jalur ke arah Stasiun Bogor
Untuk ketersediaan Kereta Api Commuter Line tersedia dari pukul 05.00 WIB - pukul 24.00 WIB dengan tarif tiket Rp3.500 hingga Rp7.000 per orang.
Metode pembayaran bisa menggunakan kartu Flash atau kartu E-Money atau kartu Multrip yang disediakan oleh pihak KAI Commuter Line dan juga menggunakan aplikasi Link Aja.
Pastikan untuk penggunaan kartu dan aplikasi sebagai metode pembayaran, kalian memiliki saldo yang cukup.
Dari Stasiun Bogor, kalian bisa menggunakan bus Transpakuan Bogor untuk akses ke Sentul ataupun juga menggunakan angkot - angkot kecil.
ADVERTISEMENT
Itulah info akses angkutan umum yang bisa diakses oleh kamu yang berdomisili di Bekasi, jika ingin berpergian ke wilayah Sentul.
Informasi lengkap terkait dengan transportasi umum menuju Sentul lainnya, bisa dilihat di laman dishub.bogorkab.go.id. Jadikanlah liburanmu lebih fresh dengan menghirup udara bersih di wilayah Sentul.(KUR)