Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Check in Singapore Airlines Berapa Jam Sebelum Keberangkatan?
6 Mei 2023 9:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Check in Singapore Airlines berapa jam sebelum keberangkatan? Ada aturan khusus mengenai check in pesawat yang perlu diketahui oleh calon penumpang. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa calon penumpang akan menaiki pesawat dengan rute dan jadwal tertentu.
ADVERTISEMENT
Dengan melakukan check in, maka akan memperoleh boarding pass yang wajib ditujukan kepada petugas sebelum menaiki pesawat. Hal ini penting untuk diperhatikan agar perjalanan jalur udara tidak terhambat.
Check in Singapore Airlines Berapa Jam Sebelum Keberangkatan?
Mengutip buku Good Corporate Culture sebagai Inti dari Good Corporate Governance oleh Djokosantoso Moeljono(2005), Singapore Airlines merupakan maskapai penerbangan nasional asal Singapura. Masakapai ini juga termasuk salah satu maskapai terbesar di Asia Tenggara yang berpusat di Bandara Internasional Changi, Singapura. Lalu, check in Singapore Airlines berapa jam sebelum keberangkatan?
1. Check in Singapore Airlines via Aplikasi
Check in online bisa dilakukan di mana saja melalui aplikasi singaporeair secara cepat dan praktis. Proses ini bisa dilakukan mulai 48 jam sampai 1,5 jam sebelum waktu keberangkatan pesawat.
ADVERTISEMENT
Jika penerbangan awal dalam rencana perjalanan penumpang menggunakan maskapai lain (walaupun kode penerbangan diawali dengan SQ), maka tetap harus melakukan check-in di website maskapai mitra tersebut.
2. Check in Singapore Airlines via Website
Selain melalui aplikasi, layanan Internet Check-in juga bisa dipilih untuk melakukan check-in melalui website Singapore Airlines. Layanan ini hadir untuk rute penerbangan dalam negeri. Dan keberangkatan dari seluruh bandara. Adapun periode Check-in yaitu 24 jam sampai 4 jam sebelum keberangkatan.
Web Check-In hanya bisa dipakai untuk tiket yang berstatus Confirmed/Terbayar Penuh/Tidak ada tunggakan pembayaran.
Mengenai proses validasi, Web Check-In membutuhkan kode booking (6 digit) beserta nama terakhir penumpang. Perlu digarisbawahi bahwa Mobile Check-in dan Website Check-in tidak berlaku untuk tujuan penerbangan Internasional.
ADVERTISEMENT
Cara Check-in Singapore Airlines
Berikut adalah prosedur check in Singapore Airlines yang bisa dipraktikkan:
• Buka website atau aplikasi Singapore Airlines, lalu klik online check-in.
• Isi detail pemesanan dengan memasukkan semua informasi yang diminta maskapai penerbangan.
• Pilihlah lokasi tempat duduk
• Jika tersedia pilihan kursi, penumpang bisa memilih nomor kursi pesawat sesuai keinginan.
• Jika sudah selesai, cetak boarding pass yang akan diperoleh setelah check-in.
Informasi mengenai check in Singapore Airlines berapa jam sebelum keberangkatan yang dijelaskan di atas bisa dijadikan panduan untuk melakukan perjalanan penerbangan pesawat. (DLA)