Konten dari Pengguna

Check-in Sriwijaya Air Berapa Jam Sebelum Keberangkatan? Ini Jawabannya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
13 September 2022 15:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Check-in Sriwijaya Air Berapa Jam Sebelum Keberangkatan? https://unsplash.com/@philipmyr
zoom-in-whitePerbesar
Check-in Sriwijaya Air Berapa Jam Sebelum Keberangkatan? https://unsplash.com/@philipmyr
ADVERTISEMENT
Check-in Sriwijaya Air berapa jam sebelum keberangkatan? Jika Anda baru pertama kali akan menaiki maskapai tersebut, tentu membutuhkan informasi mengenai hal ini sebab setiap maskapai memiliki aturan check- in masing-masing.
ADVERTISEMENT

Check-in Sriwijaya Air Berapa Jam Sebelum Keberangkatan?

Check-in Sriwijaya Air Berapa Jam Sebelum Keberangkatan? https://unsplash.com/@cardmapr
Hal- hal yang harus Anda ketahui sebelum penerbangan menggunakan Sriwijaya Air mulai dari check-in Sriwijaya Air berapa jam sebelum keberangkatan, cara check-in dan apa saja yang diperlukan untuk check-in.
Check-in Sriwijaya Air berapa jam sebelum keberangkatan? Inilah jawaban selengkapnya.
Perlu Anda ketahui, jika menggunakan maskapai Sriwijaya Air, Anda bisa check -in dengan mudah dari mana saja melalui internet Check-in yang ditawarkan oleh Sriwijaya Air.
Internet Check-in yang dimaksudkan adalah melalui situs resmi Sriwijaya sehingga memudahkan calon penumpang bagi rute penerbangan dalam negeri dan tidak berlaku untuk penerbangan Internasional.
Check-in Sriwijaya Air berapa jam sebelum keberangkatan? Berdasarkan situs sriwijayaair.co.id, Anda bisa melakukan internet check-in dimanapun bandara keberangkatan Anda, mulai dari 24 jam hingga 4 jam sebelum keberangkatan.
ADVERTISEMENT
Perlu diperhatikan, internet Check-in tersebut hanya boleh untuk tiket dengan status Confirmed / Terbayar Penuh / Tidak ada tunggakan pembayaran.
Apa saja yang diperlukan saat internet check-in? Anda hanya perlu memasukkan Kode Booking e-tiket (6 digit) dan tanggal keberangkatan (Departure Date). Jika sudah memasukkan data, pastikan kembali nama penumpang yang tertulis di tiket anda.

Prosedur Sriwijaya Air Internet Check-in

Setelah mengetahui ketentuan internet check-in, Anda bisa melakukan internet check-in dengan mengikuti panduan berikut ini :

1. Buka Online Check-In

Kunjungi website Sriwijaya Air dengan mengunjungi https://webcheckin.sriwijayaair.co.id/new, lalu klik online check-in.

2. Isi Informasi Pemesanan

Masukkan informasi di e-tiket yang tertera mulai dari kode booking dan tanggal keberangkatan (Departure Date) yang diminta oleh maskapai penerbangan, klik submit.

3. Pilih Nomor Tempat Duduk

Meskipun tak semua penerbangan menyediakan pilihan nomor kursi, namun jika muncul pilihannya, Anda bisa booking nomor kursi pesawat yang sesuai keinginan.
ADVERTISEMENT

4. Check-in Selesai

Setelah semua informasi terkonfirmasi dan Anda sudah menyetujui untuk melakukan Check-in, Anda akan mendapatkan boarding pass yang juga bisa dicetak nantinya.
Nah, sudah terjawab, ya informasi mengenai check-in Sriwijaya Air berapa jam sebelum keberangkatan dan prosedur Internet Check-in. Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Sriwijaya Air Call Center di 0804 177 7777.(dyan)