Konten dari Pengguna

Curug Kubang, Hidden Gems Cianjur yang Tidak Dipungut Biaya Tiket Masuk

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
11 Juni 2024 13:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Curug Kubang (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Florian Giorgio
zoom-in-whitePerbesar
Curug Kubang (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Florian Giorgio
ADVERTISEMENT
Curug Kubang menjadi salah satu hidden gems di Cianjur karena belum banyak orang yang mengetahuinya. Curug tersebut memiliki air yang bening dan bersih.
ADVERTISEMENT
Tempatnya tidak menarik biaya tiket masuk karena tata kelolanya yang belum sempurna. Pengunjung bebas menuju curug kapan pun karena selalu buka sepanjang hari.

Curug Kubang: Lokasi dan Daya Tariknya

Curug Kubang (Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya) Sumber: unsplash.com/ Aditya Hermawan
Menurut buku Serunya Bertualang di Curug: Seri Petualangan Syaamil menyusuri Air Terjun di Tanah Banten oleh Dian Wahyudi (hal. 7), istilah curug berasal dari kata dalam Bahasa Sunda berarti air terjun.
Lokasi Curug Kubang terletak di Padasuka, Kec. Cibinong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43271. Untuk menuju spot curug, membutuhkan trekking di jalur yang masih alami berupa bebatuan.
Saat hujan maupun setelahnya, dianjurkan memakai sandal gunung yang tidak licin agar dapat melakukan perjalanan menuju spot air terjun dengan mudah dan aman.
ADVERTISEMENT
Adapun daya tarik curug yang menjadi hidden gems di Cianjur ini adalah sebagai berikut.

1. Tiket Masuk Gratis

Harga tiket masuk menuju curug gratis, hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang menginginkan rekreasi tanpa mengeluarkan biaya.
Namun, pengunjung disarankan tidak berharap lebih terhadap fasilitas yang ada di sini, sebab tempatnya belum dikelola dengan baik oleh Pemerintah.

2. Suasana Tenang dan Private

Suasana di air terjun ini nyaman sekali dan tenang karena tidak banyak pengunjung yang berwisata di sini. Meskipun lokasinya dekat dengan rumah warga, suasananya tetap private.

3. Camping Ground

Di sini ada tanah landai yang dapat dijadikan lokasi didirikannya tenda. Pengunjung bisa membawa tenda sendiri saat ingin berkemah di sini.

4. Panorama Keren dan Air Bening

Panorama di air terjun ini sangat keren, air terjunnya tinggi dengan air yang bening menyegarkan. Pengunjung bisa berendam kaki di kolam di bawah air terjun dan mencari area genangan air yang tenang untuk berenang.
ADVERTISEMENT
Curug Kubang dapat menjadi alternatif untuk penyuka ketenangan. Di sini suasananya menenangkan, tidak banyak orang yang berkunjung serta airnya masih jernih dan bersih. (IMA)