Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Daftar SPBU di Tol Semarang Solo: Fasilitas dan Lokasinya
19 April 2023 14:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Saat Anda hendak memulai perjalanan mudik untuk Lebaran 2023 ini, ada baiknya Anda mencari informasi dulu mengenai lokasi-lokasi SPBU yang bisa ditemukan di perjalanan. Termasuk SPBU di Tol Semarang Solo jika memang Anda mengambil rute ini.
ADVERTISEMENT
Tujuannya tentu saja agar nanti Anda tak harus kebingungan untuk mengisi bahan bakar, sekaligus beristirahat sejenak.
Daftar SPBU di Tol Semarang Solo: SPBU Rest Area KM 429 A Semarang Solo
Sesuai data yang ada di situs resmi Pertamina, pertamina.com, SPBU yang tersedia di jalur tol Semarang Solo adalah SPBU Rest Area KM 429 A Semarang Solo. Lokasinya berada di Kalianyar, Kalirejo, Kec. Ungaran Tim., Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50515.
Fasilitas yang bisa Anda jumpai di SPBU yang sekaligus menjadi rest area ini di antaranya adalah Indomaret, Alfamart Express, Starbucks, KFC, Solaria, Sale Zone, CFC, Oemah Herborist, Janji Jiwa, Oleh-Oleh Shop, dan beberapa warung di Pujasera. Selain itu, juga tersedia ATM Niaga dan ATM Link di lokasi ini, serta pompa ban nitrogen.
ADVERTISEMENT
Fasilitas umum standar lainnya juga tersedia dalam kondisi yang bersih, seperti musala dan toilet dalam jumlah yang cukup banyak.
Selain SPBU Rest Area KM 429, direncanakan akan tersedia beberapa Kios Pertamina dengan SPBU modular untuk melayani pemudik yang tersebar di beberapa titik, ditempatkan dalam rest area lain yang tak kalah nyaman. Ini beberapa di antaranya dengan lokasi dan fasilitasnya, sesuai daftar dalam laman situs pertamina.com dan akun Instagram resmi Jasa Marga @official.jasamarga.
1. Kios Pertamina di Pos Siaga Lebaran Salatiga A dan B
Kios ini berada di dalam rest area yang berfasilitas sangat baik dan nyaman, yaitu Rest Area 456. Rest Area 456 A dan B lokasinya berseberangan jalan, sehingga bisa disinggahi saat Anda dalam perjalanan mudik maupun balik. Keduanya bahkan dihubungkan dengan jembatan penyeberangan yang bagus. Rest area ini tepatnya berada di Kec. Pabelan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50771.
ADVERTISEMENT
Beberapa fasilitas yang bisa ditemukan di sini, selain Kios Pertamina, adalah toilet dan masjid, Indomaret, hingga factory outlet. Warung atau resto dan café pun banyak terdapat di rest area ini, mulai dari Bebek Goreng Bu Toha, Istana Mie dan Es Resta 456, Kopi Janji Jiwa, Roti O, dan masih banyak lagi.
2. Kios Pertamina di Pos Siaga KM 487 A dan B
Sama seperti Kios Pertamina di Pos Siaga Lebaran Salatiga, Pos Siaga KM 487 berada di dalam Rest Area 487 A dan B, yang tepatnya berlokasi di Gumukrejo, Kec. Teras, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah 57372. Keduanya juga berseberangan jalan, sehingga Anda bisa singgah saat dalam perjalanan mudik maupun balik.
Beberapa fasilitas yang bisa ditemukan dalam rest area ini adalah toilet, musala, dan tentunya food court yang menyediakan berbagai hidangan, baik makanan berat maupun jajanan kecil.
ADVERTISEMENT
Demikian informasi mengenai SPBU di Tol Semarang Solo yang bisa Anda catat. Ingat, beristirahatlah dalam perjalanan jika Anda lelah, minimal 30 menit. Pilih tempat istirahat yang nyaman, dan Anda bisa melanjutkan perjalanan kembali dengan aman. Hati-hati di jalan ya. (CAR)